Categories: Ketapang

Napi Kasus Narkoba Bikin Lapas Kelas II B Ketapang Over Kapasitas

KalbarOnline, Ketapang – Lapas Kelas II B Ketapang over kapasitas dalam menampung jumlah narapidana. Hal tersebut terlihat dari jumlah penghuni yang sudah mencapai 718 orang dari jumlah kapasitas normal yang hanya mampu menampung 250 orang narapidana.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas II B Ketapang, Isnawan menyebut kalau dari jumlah tersebut memang saat ini telah over kapasitas, namun pihaknya tetap akan semaksimal mungkin untuk mengatasi masalah tersebut.

“Jadi kondisi kita dalam over kapasitas, lebih dari 100 persen,” katanya, Rabu (26/2/2020).

Lebih lanjut, pria tegap yang sebelumnya bertugas di Lapas Kabupaten Sanggau itu menjelaskan kalau dari jumlah narapidana yang telah menjadi warga binaan Lapas Ketapang yang mencapai 718 orang tersebut di antaranya banyak didominasi oleh narapidana kasus Narkotika.

“Didominasi oleh kasus narkoba, sekitar 400 orang narapidana,” ungkapnya.

Dari kondisi Lapas Kelas II B Ketapang tersebut, Isnawan berharap mendapat support dari seluruh stakeholder yang ada di Ketapang, sehingga pelayanan Lapas menjadi lebih baik.

“Kita harapkan stakeholder membantu, pemerintah daerah mensupport dan masyarakat Ketapang memberikan support, agar pelayanan semakin membaik,” harapnya.

Ia menambahkan, saat ini untuk langkah cepat dalam menagani over kapasitas ini, dirinya berencana akan membuat tempat tidur dengan model tempat tidur tingkat.

“Rencananya kita akan memberikan tempat tidur susun, jadi ada ruang untuk para narapidana,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago