Categories: Pontianak

Belasan Rumah di Banjar Serasan Diterjang Angin Puting Beliung

KalbarOnline, Pontianak – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pontianak, Saptiko menyebutkan belasan rumah di Kelurahan Banjar Serasan, Kecamatan Pontianak Timur rusak akibat diterjang angin puting beliung.

“Dari data sementara yang kami terima di lapangan ada sekitar 11 rumah yang mengalami rusak akibat angin puting beliung yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB tadi,” kata Saptiko saat dihubungi di Pontianak, Jumat malam seperti dilansir dari Antara Kalbar.

Ia menjelaskan, hingga saat ini pihaknya belum bisa memastikan benar total rumah yang rusak akibat diterjang angin puting beliung tersebut.

“Setelah datanya terkumpul nantinya, data tersebut akan diserahkan di dinas terkait, untuk selanjutnya diberikan bantuan oleh Pemerintah Kota Pontianak,” ungkapnya.

Bantuan tersebut diberikan, biasanya tergantung tingkat kerusakan dari rumah yang terkena musibah angin puting beliung tersebut, katanya.

Sementara itu, puluhan pohon yang ada di sepanjang Jalan Perdana, Kecamatan Pontianak Tenggara, dari pantauan di lapangan juga tumbang akibat hujan lebat yang disertai angin kencang tersebut.

Kawasan Jalan Ahmad Yani Pontianak, juga mengalami macet akibat satu baliho ukuran besar tumbang, setelah diterjang angin yang disertai hujan deras tersebut.

Salah seorang staf Kantor Taspen Pontianak. Sukisno di Pontianak mengatakan, hujan yang disertai angin kencang yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB itu, menyebabkan satu baliho ukuran besar tumbang dan menimpa pagar Kantor Taspen tersebut.

“Meskipun tumbangnya baliho ukuran besar tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa atau lainnya, tetapi dampak dari tumbangnya baliho itu menyebabkan kemacetan di sepang Jalan Ahmad Yani Pontianak,” ujarnya.

Ia menjelaskan, tidak lama setelah hujan turun yang disertai angin kencang, baliho yang diduga milik swasta tersebut ikut roboh atau tumbang.

Dari pantauan di lapangan puluhan petugas dari Dinas Kebersihan dan Pertaman Kota Pontianak, pihak kepolisian dan SAR Pontianak mengevakuasi baliho yang tumbang tersebut, agar tidak menimbulkan kemacetan. (Ant/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Pontianak

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago