Categories: Sekadau

Bupati Rupinus Serahkan 358 Unit Peneng Rumah BSPS 2019

Masyarakat tujuh kecamatan di Sekadau terima bantuan BSPS

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus secara simbolis menyerahkan pemasangan papan peneng rumah program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) kepada 39 Kepala Keluarga di Desa Boti, Kecamatan Sekadau Hulu bertepatan dengan penyerahan Sertifikat Redistribusi Tanah di Desa Boti, Jumat (14/2/2020).

Penyerahan peneng rumah program BSPS itu diawali dengan pemasangan peneng rumah secara simbolis oleh Bupati Rupinus di rumah milik salah satu warga Dusun Boti.

Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan, Drs. Hironimus, menyebutkan, penerima program BSPS Sekadau tahun 2019 berjumlah 358 kepala keluarga yang tersebar di tujuh kecamatan masing-masing 39 di Desa Boti, 25 di Desa Mongko, 25 di Desa Lubuk Tajau, 28 di Desa Lembah Beringin, 29 di Desa Landau Apin, 25 di Desa Sei Ayak Satu, 27 di Desa Sei Ayak Dua, 40 di Desa Sebetung, 100 di Desa Sungai Tapah, 3 di Desa Nanga Menterap, 3 di Desa Lembah Beringin, 4 di Desa Landau Apin, 4 di Desa Sebabas dan 3 di Desa Menawai Tekam.

Sementara Bupati Rupinus berpesan, bantuan yang diberikan pemerintah ini benar-benar dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas hunian sebagaimana mestinya.

“Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya ini diperuntukkan bagi masyarakat. Keberhasilan program ini bukan saja merupakan keberhasilan pemerintah daerah saja, melainkan keberhasilan seluruh masyarakat Kabupaten Sekadau,” kata bupati.

Lanjut Bupati Rupinus, peran Pemda dalam menciptakan percepatan pembangunan perumahan di Kabupaten Sekadau salah satunya diwujudkan lewat program bantuan rumah swadaya yang diberikan dalam bentuk bantuan renovasi rumah ini.

“Ke depan, kita ingin di Kabupaten Sekadau ini semua masyarakatnya menempati Rumah Layak Huni (RLH),” ujar Bupati Rupinus.

Bupati yang dikenal sederhana dan dekat dengan masyarakat ini berharap semua pihak untuk dapat berperan aktif dalam kegiatan fasilitasi, koordinasi dan pengawasan menurut tugas dan fungsinya masing-masing.

“Semoga program ini dapat berguna dan bisa menjadikan masyarakat untuk tinggal di rumah dalam lingkungan yang sehat dan aman sehingga terwujud kesejahteraan sosial,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

9 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

9 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

13 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

16 hours ago