Categories: Sekadau

Bupati Rupinus Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Sungai Biawak

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Rupinus serahkan bantuan kepada korban kebakaran di Sungai Biawak, di Kantor Bupati Sekadau, Kamis (13/2/2020). Adalah Hevatius Gandang, korban kebakaran yang terjadi di Dusun Sungai Biawak, Desa Menawai Tekam, Kecamatan Belitang Hilir, Sekadau yang terjadi pada 27 Januari lalu. Adapun bantuan tersebut berupa peralatan rumah tangga dan sembako. Dalam kesempatan itu, Bupati Rupinus didampingi Kepala Dinas Sosial, Afronius Akim Sehan.

Hevatius Gandang merupakan anak almarhum Yulianus Subeh yang meninggal dunia akibat musibah kebakaran rumah itu. Bukan hanya orang tuanya saja yang meninggal akibat peristiwa kebakaran rumah itu, ibu dan adik bungsunya juga meninggal dunia. Saat ini Hevatius Gandang diketahui mengabdikan diri sebagai tenaga honorer di Dinas Dukcapil Kabupaten Sekadau.

“Ada tiga warga yang menjadi korban kebakaran ini, bantuannya yang kami berikan berupa Paket peralatan memasak dapur, tenda gulung/terpal, matras, mie instan, selimut, food ware, family kid, gelas melamin, piring melamin dan tempat nasi,” ujar Bupati seusai menyerahkan bantuan.

Menurut Bupati Rupinus bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah untuk meringankan beban anak almarhum Hevatius Gandam yang terkena musibah.

“Atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Kabupaten Sekadau saya menyampaikan turut prihatin dan ucapan belasungkawa atas peritiwa ini. Tetap kuat, tetap semangat disertai doa atas. Ini sedikit bantuan yang kami berikan, jangan lihat besar kecilnya, banyak sedikitnya bantuan ini, ini bentuk perhatian dan kepedulian kami dari pemeritah,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago