Categories: Sekadau

Perkuat Ukhuwah, Desa Mongko Hilir Gelar Perayaan Maulid Nabi Muhammad Tradisional

KalbarOnline, Sekadau – Majelis Taklim Al-Barzanji Maulid Tradisional (MTAMT) Kabupaten Sekadau melanjutkan kegiatan Maulid Nabi keliling. Kali ini perayaan peringatan hari lahir Nabi Muhammad ke-1441 Hijriah oleh MTAMT Sekadau ini dipusatkan di Masjid At-Taubah, Desa Mongko Hilir, Kecamatan Nanga Taman, Kabupaten Sekadau, Rabu (12/2/2020).

Perayaan maulid tradsional di Desa Mongko Hilir ini berlangsung meriah bahkan suasananya hampir mirip seperti suasana hari raya Idul Fitri. Tiap warga desa saling kunjung mengunjungi rumah saudara dan tetangganya. Berkunjung ke rumah untuk bersilaturahim terutama warga yang datang dari jauh rumah saudara yang lebih tua atau orang-orang yang dituakan di Desa Mongko Hilir.

Masing-masing warga menyajikan sejumlah jenis makanan, minuman termasuk untuk para tamu jamaah maulid MTAMT. Tradisi ini sudah turun-temurun dilakukan oleh warga Mongko Hilir.

Tokoh masyarakat Mongko Hilir, Mohammad mengatakan, melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad dapat meneladani sifat-sifatnya dengan cara meningkatkan ukhuwah silaturahmi dan saling maaf-memaafkan.

“Kegiatan ini harus dilestarikan karena kental nuansa budaya dan religi. Diharapkan pada tahun mendatang ada peningkatan lebih bagus lagi,” kata Mohammad yang juga merupakan Masjid At-Taubah tahun 1981.

Dalam kegiatan maulid tradisional ini diisi dengan serangkaian kegiatan juga dilaksanakan gunting rambut delapan balita setempat dan sarakal puji-pujian kepada Baginda Rasulullah.

Perayaan maulid tradisional yang diselenggarakan oleh warga Desa Mongko Hilir ini turut dihadiri para jamaah dari kecamatan lainnya yang sengaja datang untuk bersilaturahmi saling bermaafan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Umum MTAMT Sekadau, H. Abdul Bakar dan jajaran pengurus, pengurus Masjid At-Taubah dan seluruh jamaah yang berasal dari berbagai Sekadau Hulu. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

17 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

20 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

21 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

21 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

21 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

22 hours ago