Categories: Ketapang

Konferensi Kabupaten Pengurus PGRI Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Pemerintah Kabupaten Ketapang melalui Dinas Pendidikan sedang melakukan pendataan terhadap tenaga pendidik honorer yang nantinya akan dibuatkan Surat Keputusan (SK) Bupati Ketapang, dalam rangka mempermudah dan mendukung tenaga guru honorer menerima tunjangan tambahan penghasilan berupa sertifikasi guru.

Hal tersebut disampaikan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintah Hukum dan Politik, Drs. Nugroho W Sistanto, M.Si saat menyampaikan sambutan tertulis Bupati Martin Rantan. Pada pembukaan Konferensi Kabupaten IX PGRI Ketapang tahun 2020, di Pendopo Bupati Ketapang, Minggu (9/2/2020).

Lebih lanjut dikatakan Staf ahli sebagaimana Peraturan Menteri Pendidikan bahwa tenaga honorer untuk memperoleh tunjangan tambahan tersebut harus di-SK-kan Bupati selaku Kepala Daerah.

“Pemerintah daerah pun terus berupaya menambah guru melalui tenaga kontrak daerah yang saat ini sudah diangka 2000 guru kontrak daerah,” ucapnya.

Lebih lanjut  di tahun 2020 guru kontrak mengalami kenaikan sekalipun belum yang diharapkan, ke depan Pemerintah daerah terus memperhatikan kesejahteraan guru kontrak bisa disetarakan upah minimum daerah.

Disampaikan Staf Ahli juga, Bupati Ketapang mengucapkan terima kasih kepada kepengurusan periode 2014-2019, yang telah membawa nama baik Pemerintah Daerah dengan diikutinya beberapa kegiatan level Kalimantan Barat.

Kegiatan dimaksud berupa pekan olah raga seni guru tahun 2018 Kabupaten Ketapang  menjadi tuan rumah, bagi tamu 14 kabupaten/kota dan PGRI Ketapang mampu menjadi juara umum se-Kalimantan Barat.

Selain itu kata Bupati Martin, disampaikan Staf Ahli mendukung terbangunnya gedung sekretariat PGRI Ketapang di tahun mendatang.

Adapun tema konferensi kabupaten IX PK PGRI Ketapang, tahun 2020 mewujudkan PGRI sebagai organisasi profesi dan perannya dalam meningatkan mutu pendidikan abad 21.

Diharapkan Bupati, PGRI sebagai organisasi perjuangan selalu konsisten berjuang untuk menjaga tegaknya NKRI rasa aman dan nyaman mencerdaskan kehidupan berbangsa dengan menyelenggarakan pendidikan yang bermutu. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

53 mins ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

1 hour ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

1 hour ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

1 hour ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

13 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

19 hours ago