Categories: Pontianak

ASN Hingga Pejabat Ikuti Upacara HUT ke-63 Pemprov Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-63 Pemerintah Provinsi Kalbar digelar pagi ini di halaman Kantor Gubernur Kalbar, Selasa (28/1/2020).

Pantauan KalbarOnline.com, upacara diikuti oleh seluruh Kepala OPD dan para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Kalbar yang mengenakan pakaiana adat nusantara.

Gubernur Sutarmidji yang bertindak sebagai inspektur upacara didampingi oleh sang istri, Lismaryani Sutarmidji yang sama-sama mengenakan pakaian adat Melayu warna orange.

Dalam upacara bendera itu tampak pula hadir mantan Gubernur Kalbar periode 2008-2018, Cornelis beserta istri, Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan beserta istri, Erlina Ria Norsan, Sekda Kalbar, A.L Leysandri beserta istri, Ketua DPRD Kalbar, M. Kebing L, Wakapolda Kalbar, Brigjen Pol Imam Sugianto, Kasdam XII/Tanjungpura, Brigadir Jenderal TNI Alfret Denny D. Tuejeh dan para pejabat forkopimda lainnya serta para pejabat instansi vertikal. Tampak pula hadir sejumlah Wali Kota / Bupati se-Kalimantan Barat.

Upacara bendera yang digelar ini merupakan satu di antara rangkaian kegiatan HUT ke-63 Pemprov Kalbar.

Kegiatan lain di HUT ke-63 Pemprov Kalbar ini di antaranya penyerahan bantuan kantong darah kepada Palang Merah Indonesia (PMI), lomba parade pakaian adat nasional dan pameran foto-foto pahlawan Kalimantan Barat yang akan digelar usai upacara.

Pada malam di hari yang sama akan digelar Malam Ramah Tamah (Resepsi) penyerahan penghargaan lomba, penyerahan pensiun pertama dan THT dari PT Taspen, pemberian klaim BPJS Ketenagakerjaan dan penyerahan piagam sembilan warisan budaya tak benda di Kalbar yang akan dilangsungkan di Pendopo Gubernur Kalbar. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

10 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

13 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

14 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

14 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

14 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

15 hours ago