Categories: NasionalPontianak

Bang Midji Sebut Kalbar Akan Dapat Anggaran Pembangunan Lebih dari Rp5 Triliun di Masa Jokowi

KalbarOnline, Pontianak – Bang Midji memperkirakan Kalbar mendapatkan anggaran lebih dari Rp5 triliun untuk pembangunan sepanjang masa kedua Jokowi sebagai Presiden. Hal itu diungkapkan Midji setelah bertemu empat mata dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (22/1/2020).

“Kegiatan pembangunan di Kalbar perkiraan saya akan lebih dari Rp5 triliun dalam masa beliau, bahkan akan jauh lebih besar,” ujarnya.

Orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini mengaku berbincang santai dengan Presiden Jokowi yang saat itu didampingi oleh Menteri Sekretariat Negara RI, Pratikno.

Dalam pertemuan yang berlangsung hampir satu jam itu, Midji menyampaikan beberapa hal terutama mengenai pembangunan di Kalbar. Di kesempatan itu Midji juga melaporkan tentang janji kampanye Jokowi di Kalbar.

“Hari ini saya bertemu Presiden Jokowi. Beliau didampingi Mensesneg. (Pertemuan) Hampir satu jam,” tuturnya.

Seperti diketahui, beberapa janji kampanye Jokowi untuk Kalbar pada Pilpres 2019 lalu ialah pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar, Jembatan Kapuas III dan Jembatan Kapuas I gandeng.

Mantan Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Maruf Kalimantan Barat itu menuturkan bahwa janji-janji kampanye itu akan dilaksanakan pada tahun ini.

“Terima kasih pada beliau (Jokowi) yang sudah memenuhi janji membangun Jembatan Sungai Sambas Besar, tahun ini dimulai. Kemudian Jembatan Kapuas I gandeng dan Jembatan Kapuas III,” tuturnya.

Tak sampai di situ, Midji juga menyampaikan beberapa usulan lain di antaranya di bidang kesehatan dan ketenagakerjaan. Selain itu juga membicarakan mengenai konsep desa mandiri serta masalah lingkungan.

“Saya juga sampaikan agar bantuan alat kesehatan RSUD Soedarso yang sekarang Rp80 miliar, mohon ditambah menjadi Rp100 miliar. Selain itu juga berbincang tentang bantuan pra-kerja, konsep desa mandiri, sanksi kebakaran lahan serta bicara tentang lingkungan,” tukasnya.

Berikut postingan Gubernur Sutarmidji di akun facebook resmi miliknya;

Hari ini saya bertemu Presiden Jokowi, beliau didampingi Mensesneg. Hampir 1 jam saya menyampai beberapa hal.

1.Terima kasih pada beliau yg sdh memenuhi janji membangun jembatan Sungai Sambas besar, tahun ini dimulai

2.Jembatan kapuas 1.

3.Jembatan Kapuas 3.

4.Mohon bantuan Alat Kesehatan Sudarso. skrg 80 M dan sy minta tambah 100M

5.Berbincang ttg bantuan pra kerja, konsep desa mandiri, sanksi kebakaran lahan serta bicara ttg Lingkungan.

Kegiatan pembangunan di Kalbar perkiraan sy akan lbh 5 T dlm masa beliau, bahkan jauh lbh besar. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

1 hour ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

4 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

4 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

4 hours ago

Istana Kadriah, Pontianak: Menguak Sejarah dan Budaya Kesultanan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Ingin menyelami sejarah dan kebudayaan Kesultanan Pontianak di masa lampau? Datanglah ke…

4 hours ago

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

5 hours ago