Categories: NasionalPontianak

Bang Midji Sebut Kalbar Akan Dapat Anggaran Pembangunan Lebih dari Rp5 Triliun di Masa Jokowi

KalbarOnline, Pontianak – Bang Midji memperkirakan Kalbar mendapatkan anggaran lebih dari Rp5 triliun untuk pembangunan sepanjang masa kedua Jokowi sebagai Presiden. Hal itu diungkapkan Midji setelah bertemu empat mata dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (22/1/2020).

“Kegiatan pembangunan di Kalbar perkiraan saya akan lebih dari Rp5 triliun dalam masa beliau, bahkan akan jauh lebih besar,” ujarnya.

Orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini mengaku berbincang santai dengan Presiden Jokowi yang saat itu didampingi oleh Menteri Sekretariat Negara RI, Pratikno.

Dalam pertemuan yang berlangsung hampir satu jam itu, Midji menyampaikan beberapa hal terutama mengenai pembangunan di Kalbar. Di kesempatan itu Midji juga melaporkan tentang janji kampanye Jokowi di Kalbar.

“Hari ini saya bertemu Presiden Jokowi. Beliau didampingi Mensesneg. (Pertemuan) Hampir satu jam,” tuturnya.

Seperti diketahui, beberapa janji kampanye Jokowi untuk Kalbar pada Pilpres 2019 lalu ialah pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar, Jembatan Kapuas III dan Jembatan Kapuas I gandeng.

Mantan Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Maruf Kalimantan Barat itu menuturkan bahwa janji-janji kampanye itu akan dilaksanakan pada tahun ini.

“Terima kasih pada beliau (Jokowi) yang sudah memenuhi janji membangun Jembatan Sungai Sambas Besar, tahun ini dimulai. Kemudian Jembatan Kapuas I gandeng dan Jembatan Kapuas III,” tuturnya.

Tak sampai di situ, Midji juga menyampaikan beberapa usulan lain di antaranya di bidang kesehatan dan ketenagakerjaan. Selain itu juga membicarakan mengenai konsep desa mandiri serta masalah lingkungan.

“Saya juga sampaikan agar bantuan alat kesehatan RSUD Soedarso yang sekarang Rp80 miliar, mohon ditambah menjadi Rp100 miliar. Selain itu juga berbincang tentang bantuan pra-kerja, konsep desa mandiri, sanksi kebakaran lahan serta bicara tentang lingkungan,” tukasnya.

Berikut postingan Gubernur Sutarmidji di akun facebook resmi miliknya;

Hari ini saya bertemu Presiden Jokowi, beliau didampingi Mensesneg. Hampir 1 jam saya menyampai beberapa hal.

1.Terima kasih pada beliau yg sdh memenuhi janji membangun jembatan Sungai Sambas besar, tahun ini dimulai

2.Jembatan kapuas 1.

3.Jembatan Kapuas 3.

4.Mohon bantuan Alat Kesehatan Sudarso. skrg 80 M dan sy minta tambah 100M

5.Berbincang ttg bantuan pra kerja, konsep desa mandiri, sanksi kebakaran lahan serta bicara ttg Lingkungan.

Kegiatan pembangunan di Kalbar perkiraan sy akan lbh 5 T dlm masa beliau, bahkan jauh lbh besar. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

1 second ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

7 mins ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

10 mins ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

12 mins ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

12 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

18 hours ago