Membandingkan Realme Buds Air Vs Apple AirPods 2, Harga Beda Jauh!

KalbarOnline.com – Realme resmi menghadirkan perangkat True Wireless Stereo (TWS) earphone, Realme Buds Air, untuk pasar Indonesia. Sebelumnya, perangkat wireless earphone itu hadir di pasar global dengan tawaran harga hanya ratusan ribu rupiah saja.

Sebelum sampai ke Indonesia, perangkat tersebut ramai diberitakan lantaran bentuknya yang mirip dengan AirPods dan AirPods 2 bikinan Apple. Kemiripan terletak dari bentuk earphone hingga housing perangkat tersebut. Mungkin satu-satunya yang membedakan hanya harga yang ditawarkan saja.

Mengikuti perdebatan di jagat maya, tentang kemiripan dua perangkat earphone TWS tersebut, KalbarOnline.com tergelitik untuk membandingkan keduanya. Apakah benar-benar mirip dari luar hingga ke dalamnya atau ada aspek lain yang membawa tawaran berbeda? Berikut komparasi Realme Buds Air Vs Apple AirPods 2.

Perangkat Realme Buds Air. (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Desain

Dari segi desain, kedua perangkat tersebut memang sekilas benar-benar mirip. Kemiripan tampak di bagian luar atau casing perangkat yang bersangkutan, Buds Air dan AirPods 2.

Kedua perangkat sama-sama membawa desain casing berbentuk persegi, kecil, dan mudah digenggam yang bagian sudut-sudutnya dibuat agak membulat. Baik Buds Air atau AirPods 2 juga sama-sama memiliki indikator LED di bagian muka casing yang berfungsi untuk petunjuk pemakaian.

Bedanya, pada Buds Air terdapat tombol pairing yang memungkinkan proses pemasangan antarperangkat menjadi lebih mudah. Untuk Buds Air, di bagian belakang ada juga penanda atau identitas dengan tulisan Design by Realme.

Masuk lebih dalam, akan dijumpai dua buah earphone TWS setelah kotak casing dibuka. Pada perangkat Realme Buds Air, jika sudah pernah di-pairing, Buds Air akan langsung terkoneksi berkat adanya fitur Open-up Auto Connection dari Google Fast Pair.

Ketika perangkat earphone TWS diangkat, pada Buds Air tampak gagangnya cenderung memiliki faktor bentuk yang sedikit persegi. Tampak jelas. Sementara pada Apple AirPods 2, gagangnya cenderung membulat. Sisanya mirip.

Baca Juga :  Canggihnya Teknologi LiDAR iPhone 12 Pro, Bisa Ukur Tinggi Badan
Membandingkan Realme Buds Air Vs Apple AirPods 2, Harga Beda Jauh! 2
Apple AirPods 2. (Apple)

Fitur

Selanjutnya dari segi fitur keduanya mungkin berbeda. Jika kemiripan bisa dapat dengan mudah dilihat dari sisi desain, dari sisi fitur mungkin tidak demikian. Kedua perangkat mungkin memiliki keunggulan masing-masing, terlebih Buds Air dari Realme yang hadir paling baru.

Dari segi fitur, Realme Buds Air hadir dengan salah satu fitur keunggulan yang salah satunya sudah kami singgung di atas, yakni Open-up Auto Connection dari Google Fast Pair. Fitur lainnya adalah Wear Detection, Auto Play and Pause dengan sensor yang diletakkan di dalam lubang earphone.

Fitur lainnya yakni Dynamic Bass Boost Driver dengan Advanced Audio Coding. Fitur menjanjikan pengalaman suara yang powerful dengan diafragma komposit multi-layer LCP dan driver suara 12 mm yang besar. Dengan fitur tersebut, Buds Air menjanjikan detuman bass yang menggelegar.

Fitur lainnya dari Realme Buds Air adalah Dual Mic for Calling dengan Environment Noise Cancellation (ENC) untuk menyeleksi suara sekitar saat menelepon. Buds Air juga semakin menggoda sebagai perangkat TWS earphone ekonomis karena dukungan fitur sentuhan.

Ya, Buds Air mendukung kontrol sentuh. Misalnya saja ketuk dua kali untuk menjawab panggilan telepon, play/pause musik, dan ketuk tiga kali untuk memainkan lagu selanjutnya. Kemudian tekan dan tahan di salah satu Buds untuk mengaktifkan asisten suara atau mengakhiri panggilan telepon, sementara tekan dan tahan di kedua Buds untuk masuk atau keluar Gaming Mode. Menariknya lagi, Buds Air sebagai perangkat TWS earphone ekonomis sudah dibekali dengan fitur wireless charging, sama seperti Apple AirPods 2 yang dibanderol Rp 2 jutaan.

Baca Juga :  REVIEW REALME 7i: MID-RANGER YANG COOL

Beralih ke Apple AirPods 2 dari segi fitur. Perangkat tersebut juga memiliki fitur sentuhan. Apple AirPods 2 hadir dengan dukungan fitur sentuhan seperti sentuh dua kali untuk memutar, melompat maju, atau menjawab panggilan telepon.

Sama seperti Realme Buds Air, Apple AirPods 2 juga mendukung fitur aksesbilitas dengar langsung saat earphone ditancapkan di telinga. Lainnya dari AirPods 2 adalah sensor optik ganda dan mikrofon ganda untuk panggilan telepon yang jernih.

Membandingkan Realme Buds Air Vs Apple AirPods 2, Harga Beda Jauh! 3
Realme Buds Air. (Rian Alfianto/KalbarOnline.com)

Teknis

Dari sisi teknis, Realme Buds Air hadir dengan dimensi charging case, yakni tinggi 51,3 mm; lebar 45,3 mm; tebal 25,3 mm; dan berat 42,3 gram. Satu earphone di dalamnya memilki berat 4,16 gram. Sementara Apple AirPods 2 hadir dengan dimensi tinggi 53,5 mm, lebar 44,3 mm, dan tebal 21,3 mm.

Realme Buds Air untuk pengisian dayanya dibekali dengan port USB Type-C di bagian bawah perangkat casingnya. Sementara Apple AirPods 2 hadir dengan port lighnting.

Realme Buds Air ditopang oleh Super Low Latency dengan cip R1. Sementara AirPods 2 chip Headphone H1. Teknologi Bluetooth 5.0 menopang kedua perangkat TWS earphone tersebut. Buds Air dari Realme mendukung jarak jangkauan 10 meter dengan GFP (Google Fast Pair Technology).

Dari sisi harga, Realme Buds Air dengan segala fitur dan teknis yang sudah dijabarkan di atas hanya di tawarkan dengan harga Rp 800 ribuan saja. Sementara Apple AirPods 2 yang memiliki spesifikasi yang mirip dengan Buds Air dilego di pasaran tanah air dengan harga Rp 2,7 jutaan. Dan satu lagi, Apple AirPods 2 hanya bisa digunakan pada perangkat ekslusif Apple saja.

Comment