Rayakan HUT ke-47, PDI Perjuangan Ketapang Gelar Kegiatan Bhakti Sosial

KalbarOnline, Ketapang – Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Ketapang berserta anggota DPRD Fraksi PDIP Ketapang dan organisasi sayap PDIP serta Pengurus Anak Ranting (PAC) Kecamatan Delta Pawan dan PAC Kecamatan Muara Pawan melakukan kegiatan bhakti sosial, Selasa (7/1/2020).

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDIP Ketapang, Kasdi, S.IP., S.H tersebut dilaksanakan di sejumlah yayasan panti sosial, dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) PDIP ke-47 yang jatuh pada tanggal 10 Januari 2020 mendatang.

Rayakan HUT ke-47, PDI Perjuangan Ketapang Gelar Kegiatan Bhakti Sosial 1

Ketua DPC PDIP Ketapang, Kasdi mengatakan, kegiatan bhakti sosial yang dimulai dengan mengunjungi dan memberikan tali asih kepada para penghuni Panti Jompo Tresna Werdha Mustika Dharma Ketapang itu bertujuan bahwa PDIP sebagai partai nasionalis selalu ingin hadir di tengah-tengah masyarakat.

Baca Juga :  Sambil menanam padi Babinsa Pangkalan Buton Kodim 1203/Ktp Sosialisasikan PPKM Mikro ke Petani

“PDIP sebagai partai nasionalis, kami ingin partai ini hadir ditengah masyarakat yang membutuhkan perhatian tanpa memandang usia, maupun latar belakang suku dan agama,” ujarnya, Selasa (7/12/2020).

Rayakan HUT ke-47, PDI Perjuangan Ketapang Gelar Kegiatan Bhakti Sosial 2

Selain itu, Kasdi juga berpesan kepada penghuni Panti Jompo Tresna Werdha Mustika Dharma Ketapang, bahwa mereka yang ada di tempat tersebut untuk tetap semangat dan tidak berputus asa dalam menjalani hari harinya ke depan.

“Kami pengurus PDIP Ketapang adalah merupakan saudara bagi Bapak/Ibu semua penghuni panti ini,” ungkapnya.

Kegiatan Baksos kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi dan memberikan sumbangan sembako kepada Panti Asuhan Nurul Yaqin di Desa Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan. Dalam kegiatan tersebut, rombongan pengurus DPC PDIP Ketapang bertemu dan diterima langsung oleh pimpinan Panti Asuhan, Ustadz Abdul Aziz.

Baca Juga :  DAD Ketapang Juara Umum di PGD ke-37 Provinsi Kalbar

Pimpinan Panti Asuhan Nurul Yaqin, Ustadz Abdul Aziz mengaku sangat berterima kasih atas bantuan dan kepedulian yang telah diberikan oleh pengurus PDIP kepada pihaknya. Ia berharap kepedulian terhadap yayasan panti sosial akan terus berlanjut dilaksanakan oleh para pengurus partai.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih dan sekaligus harapan agar Partai PDIP ke depannya tetap memperhatikan masyarakat kecil, khususnya fakir miskin dan anak-anak terlantar yang ada di panti asuhan,” ucapnya.

Kegiatan bhakti sosial PDIP tersebut, selain mengunjungi panti jompo dan panti asuhan, juga mengunjungi Seminari Menengah St. Laurensius Ketapang. Dalam kunjungan tersebut, Ketua DPC PDIP melalui anggota Fraksi PDIP, Mateus Yudi, S.E menyerahkan bantuan sembako sebagai wujud kepedulian partai PDIP kepada para Seminaris yang sedang menempuh pendidikan kepada Pastor Budi Sambodo, Pr selaku pimpinan di Seminari tersebut. (Adi LC)

Comment