Categories: Kubu Raya

Masuk Rumah Lewat Jendela, Seorang Pemuda ‘Gasak’ Barang Berharga Warga Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Terdesak akan kebutuhan ditambah tak memiliki pekerjaan alias pengangguran, seorang pemuda berinisial MBF (25) nekat menggasak barang-barang berharga milik Eviana (35) warga Jalan Arteri Supadio, Desa Limbung, Kecamatan Sungai Raya. Hal ini turut dibenarkan oleh Kapolsek Sungai Raya Kompol, Ida Bagus Gde Sinung, Jumat (13/12/2019).

Kapolsek menuturkan, pelaku melancarkan aksinya dengan cara memasuki jendela rumah korban di lantai dua.

“Kejadiannya pada Senin (7/10/2019) sekira pukul 04.30 WIB. Pelaku mencuri barang milik korban dengan  cara masuk melalui jendela di lantai dua rumah korban,” ujarnya.

Setelah berhasil masuk lanjut Kapolsek, pelaku menggondol barang-barang milik korban berupa satu unit laptop serta dua unit handphone android. Atas kejadian tersebut korban merasa dirugikan, sebesar Rp4 juta dan melanjutkan membuat laporan ke Mapolsek Sungai Raya.

“Pada Rabu (11/12/2019) sekira pukul 23.00 WIB. Dari serangkaian hasil penyelidikan yang dikembangkan anggota lidik Polsek Sungai Raya telah melalukan penangkapan terhadap terduga pelaku pencurian berinisial MBF. Setelah dilakukan penangkapan dan di interogasi bahwa benar terlapor telah melakukan pencurian di rumah Eviana,” ungkap Kapolsek.

Pelaku beserta barang bukti milik korban saat ini sudah diamankan di Mapolsek Sungai Raya guna proses lebih lanjut. Akibat perbuatannya pelaku diancam Pasal 363 KUHP dengan sanksi hukuman paling lama lima tahun kurungan. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

3 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

4 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

5 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

6 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

20 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

21 hours ago