Categories: Pontianak

‘Bola Beton’ Warna-warni Percantik Trotoar HOS Cokroaminoto

KalbarOnline, Pontianak – Peningkatan turap dan penataan trotoar di Jalan HOS Cokroaminoto hampir rampung. Saat ini tengah dilakukan finishing. Tahap pertama pembangunan tersebut sepanjang 500 meter. Pada sisi pinggir trotoar, dipercantik dengan ‘bola-bola’ beton berwarna-warni.

Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan mengatakan, dengan adanya penataan trotoar ini akan menjadikan Kota Pontianak semakin indah serta memperhatikan faktor keamanan bagi pejalan kaki atau pedestrian.

“Jadi penataan turap sekaligus trotoar supaya ada perubahan kota menjadi lebih rapi dan tertata serta ramah pedestrian,” ujarnya, Jumat (29/11/2019).

Dia menegaskan, keberadaan trotoar ini jangan disalahfungsikan. Trotoar dilarang digunakan untuk berjualan atau pedagang kaki lima, dilarang memarkirkan kendaraan di atas trotoar, dilarang dilintasi sepeda motor dan penggunaan lainnya yang tidak sesuai peruntukannya.

“Trotoar ini adalah hak pejalan kaki, trotoar harus bebas hambatan,” imbuhnya.

Bahasan berharap, penyediaan trotoar ini bisa membuat para pejalan kaki merasa aman dan nyaman. Selain itu, pohon-pohon yang ada di sepanjang trotoar juga sebagai peneduh bagi pedestrian yang melintasinya. Ia menambahkan, pohon-pohon yang ada di sepanjang Jalan HOS Cokroaminoto tetap dipertahankan. Usia pohon yang ada di sepanjang jalan itu sudah mencapai puluhan tahun.

“Pohon-pohon ini tetap kita pertahankan, kita rapikan dan dirawat,” ungkapnya.

Penataan trotoar ini mengusung konsep eco city dengan penghijauan dan taman-tamannya. Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan terus berupaya memperbanyak trotoar yang ramah pedestrian dan disabilitas. Hal itu bertujuan untuk menjamin keamanan bagi pejalan kaki maupun penyandang disabilitas di jalan raya.

“Sehingga semua warga bisa menikmati fasilitas yang kita siapkan,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

18 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago