Categories: Sekadau

Taat Pajak, Desa Setawar Dapat Penghargaan Dari Pemkab Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Pembayaran Pajak Bumi Bangunan-Pedesaan Perkotaan (PBB-P2) secara online yang telah resmi dilaunching Pemerintah Kabupaten Sekadau melalui Badan Pengelola Retribusi dan Pajak Daerah mendapat apresiasi. Salah satunya dari Kepala Desa Setawar, Agus.

Agus mengatakan, hal tersebut salah upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar taat pajak. Seperti diketahui bahwa, terdapat enam desa di Kecamatan Sekadau Hulu yang membayar pajak tepat waktu. Sehingga mendapat penghargaan dari Bupati Sekadau yang diserahkan oleh Sekda Sekadau, Drs. Zakaria, M.Si, Selasa (19/11/2019).

“Penerimaan piagam tersebut sebagai bentuk penghargaan atas kerja keras kita membangun kesejahteraan warga Desa Setawar, yang telah melunasi pajak PBB tahun 2018 tepat waktu, penerimaan piagam tersebut sebagai motivasi bagi Desa Setawar untuk terus mensosialisasikan kepada warga desa agar sadar membayar pajak,” ujar Agus.

Menurut Agus, setiap tahun Desa Setawar membayar lunas PBB tepat waktu. Tahun 2019 juga Desa Setawar sudah melunasi, hanya saja untuk tahun ini baru akan diumumkan pada tahun depan.

Agus juga mengatakan, selama ini warga Desa Setawar memang sudah sadar pajak, hal ini ditunjukan dengan lunasnya PBB setiap tahun.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Setawar yang sudah taat peraturan sehingga menjadi warga negara yang baik,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

20 mins ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

3 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

3 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

3 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

5 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

5 hours ago