Categories: Ketapang

Warga Iringi Prosesi Pemakaman Mantan Bupati Ketapang Morkes Effendi

KalbarOnline, Ketapang – Ratusan warga Kabupaten Ketapang berduyun-duyun mengiringi jenazah mantan Bupati Ketapang, Morkes Effendi ke tempat peristirahatan terakhirnya. Sebelumnya warga dan sejumlah pejabat daerah terlebih dulu mengantar jenazah almarhum Morkes Effendi dari rumah duka menuju Masjid Al-Falah Ketapang untuk disholatkan, Kamis (7/11/2019).

Almarhum Morkes Effendi dimakamkan di Pemakaman Muslim, Gg. Kamboja, Kelurahan Mulia Baru Ketapang.

Tampak pula hadir mengikuti prosesi pemakaman Morkes, Bupati Ketapang, Martin Rantan beserta Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. Ellysabet Betty Martin Rantan, Wabup Ketapang, Drs. H. Suprapto, S, Ketua DPRD Ketapang, Febriadi, S.Sos beserta anggota DPRD lainnya. Tampak pula hadir, Sekda Ketapang, H. Farhan, SE., M.Si.

Seperti diberitakan sebelumnya, Bupati Ketapang periode 2001-2005 dan 2005-2010 menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Agoesdjam Ketapang pada Rabu (6/11/2019) sekitar pukul 14.05 WIB. Suami anggota DPRD Kalbar, Suma Jenny Heryanti ini meninggal dunia di usianya ke-68 tahun. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago