Categories: Ketapang

Pindah ke Maluku, AKBP Yury Nurhidayat Sampaikan Terima Kasih ke Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat mengaku sangat senang pernah bertugas di Kabupaten Ketapang. Ia menilai masyarakat Ketapang sangat baik dan ramah. Ia berharap masyarakat Ketapang dapat terus mendukung Polres Ketapang menuju Zona Berintegritas Wilayah Bebas Korupsi.

Diketahui, AKBP Yury Nurhidayat mendapat promisi jabatan sebagai Wakil Direkrut (Wadir) Rekrimum Polda Maluku Utara.

“Saya atas nama pribadi mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Ketapang yang sangat ramah dan menerima saya dengan baik selama bertugas di Ketapang,” ujarnya, Kamis (7/11/2019).

Selain itu, dirinya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemda Ketapang, TNI, Kejaksaan dan forkompimda lainnya yang selama turut serta membantu pihaknya, termasuk juga ke para jemaah subuh keliling, tokoh agama, tokoh adat dan para pemuda millenial yang turut serta dalam beberapa kegiatan Polres Ketapang.

“Semoga silaturahmi terus berjalan di manapun saya bertugas. Saya meminta maaf jika selama bertugas ada hal yang kurang berkenan,” ucapnya.

Ia menambahkan, selama bertugas di Ketapang, dirinya memiliki beberapa program satu diantaranya program kerja mambangun zona Integritas, dirinya berharap dukungan dan doa masyarakat agar di bulan Desember 2019 ini Polres Ketapang bisa mendapat predikat zona berintegritas wilayah bebas korupsi.

“Mohon doanya, semoga itu bisa terwujud dan tentunya perlu kerjasama dan suport masyarakat Ketapang,” jelasnya.

Selain itu, ia juga menitip pesan agar masyarakat Ketapang dapat terus membantu Polres dalam mewujudkan kondisi keamanan yang kondusif serta bisa membantu Polres menjadi Polres yang Profesional, Terpecaya dan semakin dicintai masyarakat.

“Kalau ada oknum anggota yang berbuat tidak sepatutnya, tolong jangan sungkan diingatkan atau disampaikan ke pimpinan agar bisa dibina,” pintanya.

Dirinya juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh wartawan yang ada di Ketapang yang telah bermitra dengan Polres Ketapang sehingga dapat membantu pihaknya menyampaikan informasi. Menurutnya, tanpa rekan-rekan wartawan, masyarakat tak bisa mengetahui informasi apa saja program dan hal-hal yang telah dilaksanakan Polres Ketapang.

“Semoga rekan-rekan wartawan selalu kompak,” harapnya.

Ia menerangkan, kalau saat ini pihaknya terus berupaya memberikan kenyamanan dan keamanan terhadap masyarakat Ketapang, seperti dengan membuat aplikasi membantu masyarakat ketika mendapat keamanan, serta dengan membuat beberapa pos penjagaan seperti di perbatasan Kalbar dan Kalteng yang terletak di wilayah Kecamatan Tumbang Titi.

“Pertengahan November Insya Allah selesai, di sana kita bentuk pos selain karena jauh dan tidak ada polisi, juga sering terjadi laka lantas diharapkan dengan pos bisa membantu. Selain ada pos di desa sungai tengar dan yang paling saya syukuri pos Subsektor Air Upas yang dibangun atas sumbangsih dan swadaya masyarakat di sana,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

19 hours ago