Categories: Pontianak

Kembangkan Industri Kreatif Menuju Industry 4.0

Diskusi Aktual dan Paparan Dokumen RPIK

KalbarOnline, Pontianak – Sebagai kota perdagangan dan jasa, Pontianak memiliki potensi industri yang bisa dikembangkan. Salah satunya potensi industri kreatif. Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan menuturkan, potensi industri kreatif tersebut selaras dengan program pemerintah pusat dengan slogan ‘Making Industry 4.0’.

“Dalam menyusun Rencana Pembangunan Industri Kota (RPIK) Pontianak harus mendukung agenda pemerintah pusat, yaitu Making Industry 4.0 dimana Kementerian Perindustrian sebagai leading sectornya,” ujarnya usai membuka Diskusi Aktual dan Paparan Dokumen RPIK di Aula Rohana Muthalib, Selasa (5/11/2019).

Ia berharap Kota Pontianak siap menghadapi tantangan akan kemunculan Revolusi Industri 4.0 yang menggabungkan teknologi otomatisasi dengan teknologi cyber yang sudah mengubah wajah peradaban manusia.

“Sebagai kota perdagangan dan jasa, kita harus sudah siap menghadapi tantangan yang semakin berat ini,” tuturnya.

Selain itu, lanjut Bahasan, industri unggulan yang dikembangkan di Kota Pontianak adalah salah satunya aloe vera dengan aneka produk turunannya. Faktor geografis yang dimiliki Pontianak menjadi nilai tambah dalam pengembangan produk aloe vera sehingga dapat menumbuhkembangkan industri kecil dan menengah.

“Produk-produk yang dihasilkan pun telah dikenal, tidak hanya nasional bahkan internasional,” jelasnya.

Terkait penyusunan RPIK, dirinya berharap forum yang digelar ini dapat menginterpretasikan tentang industri di Kota Pontianak ke depannya. Kendala yang dialami pelaku usaha dalam pengembangan industri terutama industri kecil dan menengah dapat menjadi masukan dalam pembuatan RPIK.

“Melalui pertemuan diskusi aktual dan paparan ini dapat menelurkan RPIK yang sinkron, sinergis dan jelas,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

13 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

13 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

13 hours ago