Categories: Pontianak

Peserta Pelatihan Kehumasan Belajar Kelola Media Online

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 30 peserta Pelatihan Kehumasan tahun 2019 yang digelar Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalbar melakukan kunjungan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Kunjungan ini dalam rangka pembelajaran terkait pengelolaan data dan informasi melalui media online yang diterapkan oleh Pemkot Pontianak.

Sekretaris BPSDM Provinsi Kalbar, Pitter Bonis mengatakan, kunjungan para peserta Pelatihan Kehumasan ke Pemkot Pontianak merupakan salah satu yang direkomendasikan sebagai tempat yang baik atau best practice untuk mengatasi berbagai permasalahan di bidang kehumasan.

“Tujuan visitasi secara spesifik agar peserta dapat melakukan pembelajaran komprehensif serta melihat langsung kondisi dan situasi penyampaian informasi yang dikelola Pemkot Pontianak,” ujarnya saat memberikan sambutan di Ruang Pontive Center, Kamis (10/10/2019).

Selain itu, lanjutnya, pelatihan ini juga bertujuan agar para peserta dapat meningkatkan pemahaman tentang tata kelola kehumasan di instansi pemerintah secara efektif.

“Juga untuk meningkatkan skill serta bagaimana problem solving,” terang Pitter.

Menurutnya, selain melihat langsung pengelolaan informasi, ia meminta para peserta mengamati, meniru dan memodifikasi dari hasil pembelajaran ini. Kalau cocok dan sesuai, bisa ditiru secara utuh.

“Kalau memang situasi kondisi bisa kita modifikasi disesuaikan dengan kondisi di lingkungan kerja kita masing-masing,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

48 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

51 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

52 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

1 hour ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago