Categories: Pontianak

Berikut Nama-nama DPRD Pontianak Periode 2019-2024

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 45 orang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pontianak periode 2019-2024 hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 resmi dilantik yang dilangsungkan di Hotel Kapuas Palace Pontianak, Senin (16/9/2019).

Para anggota DPRD terlipih ini diambil sumpah dan janjinya dalam sidang paripurna DPRD Pontianak yang dipimpin oleh Ketua DPRD Pontianak, Nurfadli. Turut hadir Gubernur Kalbar, Wali Kota Pontianak, Wakil Wali Kota Pontianak, pejabat Forkopimda Pontianak, pimpinan ormas dan parpol, OKP serta tokoh masyarakat.

Pengambilan sumpah dan janji jabatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Pontianak, Tumpal Sagala. Masing-masing anggota DPRD disumpah di bawah kitab sucinya.

Beberapa poin sumpah diucapkan secara seksama oleh anggota DPRD periode 2019-2024, di antaranya dalam menjalankan kewajiban akan bekerja dengan sungguh-sungguh. Kemudian berkomitmen memperjuangkan aspirasi rakyat.

Dalam rapat paripurna ini juga menetapkan Nurfadli dari Partai PDI Perjuangan sebagai Ketua DPRD Pontianak sementara dan Firdaus Zar’in dari Partai Nasional Demokrat sebagai Wakil Ketua DPRD Pontianak sementara yang akan melaksanakan tugas sebagaimana mestinya sampai ditetapkannya Ketua dan Wakil Ketua defenitif.

Berikut nama-nama 45 Anggota DPRD Pontianak periode 2019-2024 :

Daerah Pemilihan Pontianak 1 : Nella Lenny Heriyanti (PDIP), Zulfydar Zaidar Mochtar (PAN), Akbar Riyanto (Gerindra), Husin (PKS), M. Yuli Armansyah (NasDem), Beby Nailufa (Golkar), Anwar Ali (Demokrat) dan Erwin Sugiarto (PPP).

Daerah Pemilihan Pontianak 2 : Rino Pandriya (PKB), Firdaus Zar’in (NasDem), H. Usman Rolibi (PKS), H. Naufal Ba’bud (Gerindra), Ardian (PKPI), Nurfadli (PDIP), Musta’an (PBB), Damri (Hanura), Widodo (PPP) dan Mujiono (PAN).

Daerah Pemilihan Pontianak 3 : Sharul Effendi (NasDem), Rachmat (NasDem), Iskandar Almuthahar (Gerindra), Yoggy Perdana Putra (Gerindra), Emiliana (PDIP), Siti Rukasih (PKS), Alpian Aminardi (PKB), Mukti A Rahman (PPP), Tan Lie Hian (Demokrat) dan Mardiana (Golkar).

Daerah Pemilihan Pontianak 4 : Agus Sugiarto (NasDem), Dian Eka Muchairi (Hanura), M. Arif (PKS), Subandi (PPP), Satarudin (PDIP), Syaiful Mukadas (PKB) dan Bunyamin (Gerindra).

Daerah Pemilihan Pontianak 5 : Hui Kiang (PDIP), Candra Jaya Pardiansyah (PDIP), Hery Kurdi (NasDem), Ahmad Sarbani (Gerindra), Suharmanto Hars (PKS), Yandi (Hanura), Mansyur (Golkar), Lutfi Almuthahar (PAN), Ariadi (Demokrat) dan Hardianto (PKPI). (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

2 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

2 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

2 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

2 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

14 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

20 hours ago