Categories: Pontianak

Jelang Operasi Patuh Lalu Lintas, Polresta Pontianak Gelar Razia Ranmor

KalbarOnline, Pontianak – Satlantas Polresta Pontianak menggelar razia kendaraan bermotor di Jalan Johan Idrus, Pontianak, Minggu (25/8/2019). Dalam razia tersebut, puluhan pengendara kendaraan bermotor berhasil terjaring. Adapun para pengendara yang dirazia tersebut, melanggar peraturan lalu lintas sehingga diberikan sanksi berupa surat tilang sesuai dengan jumlah pelanggaran yang ditemukan petugas Satlantas Polresta Pontianak.

Saat ditemui di lokasi razia, Wakasatlantas Polresta Pontianak, Iptu Eka Suwarna mengatakan, razia yang dilakukan merupakan awal dari operasi patuh lalu lintas yang akan digelar oleh pihaknya dalam waktu dekat ini.

“Pertama-tama kita memberitahukan kepada masyarakat. Kedua cipta kondisi, karena diketahui potensi lakalantas akhir-akhir ini meningkat,” ujarnya.

Menurut dia, meningkatnya angka kecelakaan lalu-lintas disebabkan pengguna kendaraan di jalan banyak tidak mentaati ketertiban maupun aturan kelengkapan kendaraan serta surat menyurat kendaraan.

“Untuk hari ini kita tugaskan dua tim. Yang pertama tim trisasioner yakni tim untuk memeriksa seluruh kendaraan. Terus yang kedua tim hunting, menyasar ke daerah-daerah rawan Laka, rawan macet, rawan pelanggaran, karena di situlah potensi-potensi lakalantas terjadi perlu kehadiran kita, maka kita lakukan sistem tim hunting,” jelas dia.

Terpantau keadaan razia roda dua tersebut, para pengendara kendaraaan bermotor sibuk mempersiapkan surat-menyurat kendaraannya sebelum diperiksa oleh petugas Kepolisian Polresta Pontianak. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

11 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

11 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

11 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

14 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

14 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

14 hours ago