Categories: Kubu Raya

Pemkab dan DPRD Kubu Raya Sepakati KUPA-PPAS

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menandatangani Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUPA-PPAS) APBD Kabupaten Kubu Raya Tahun Anggaran 2019 di Gedung DPRD Kabupaten Kubu Raya.

Penandatanganan nota kesepakatan KUPA-PPAS APBD menjadi dasar dalam penyusunan Raperda APBD Perubahan Tahun Anggaran 2019. Bupati Muda berharap Raperda tentang perubahan APBD dapat diselesaikan tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

“Dalam penyusunan Raperda tentang rancangan perubahan APBD tentunya program dan kegiatan yang telah disepakati bersama yaitu pada program dan kegiatan yang bersifat mendesak dan strategis,” tutur Muda dalam sambutannya, Senin (19/8/2019).

Muda menjelaskan, kegiatan mendesak yang dimaksud yakni terkait upaya pemenuhan kebutuhan publik yang meliputi peningkatan kualitas penyelenggaraan pendidikan, kesehatan masyarakat, peningkatan infrastruktur daerah, pengembangan sektor pertanian dan percepatan pemerintahan berbasis elektronik.

“Selain itu juga program dan kegiatan lainnya yang berpengaruh terhadap penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, serta pelayanan kepada masyarakat,” jelasnya.

Terkait penandatanganan Nota Kesepakatan KUPA-PPAS APBD Kabupaten Kubu Raya Tahun Anggaran 2019, Muda berterima kasih kepada Badan Anggaran DPRD Kabupaten Kubu Raya dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kubu Raya yang telah membahas bersama rancangan KUPA-PPAS Perubahan APBD dari awal hingga ditandatanganinya nota kesepakatan.

“Tentunya dalam pembahasan KUPA-PPAS terjadi dinamika berupa masukan maupun saran yang disampaikan. Hal ini tidak terlepas dari keinginan kita bersama untuk meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan yang lebih baik lagi di Kabupaten Kubu Raya,” jelasnya. (ian/rio)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

34 seconds ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

6 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

6 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

6 hours ago