Categories: Sekadau

Buka Turnamen Sepak Bola Bupati Cup IV, Rupinus : Mainlah Dengan Cantik

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus secara resmi membuka turnamen sepak bola Bupati Cup IV yang berlangsung di lapangan EJ Lantu, Kecamatan Sekadau Hilir, Rabu (10/7/2019). Sedikitnya ada 61 tim yang akan berlaga dalam memperebutkan piala bupati dalam turnamen ini.

Bupati Rupinus menuturkan, pertandingan tersebut dilaksanakan hingga menjelang Agustus mendatang dan hadiahnya akan dibagikan bertepatan pada 17 Agustus mendatang.

“Terima kasih kepada KONI dan Asosiasi PSSI yang telah bekerjasama melaksanakan turnamen piala Bupati Cup ke IV,” ujarnya.

Rupinus berharap, kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik. Untuk itu, ia juga mengapresiasi Forkopimda yang telah mendukung kegiatan tersebut.

“Sama-sama kita menjaga keamanan. Menjunjung tinggi sportivitas. Soal juara siapa yang terbaik itulah juaranya. Kita jaga sportivitas,” ucapnya.

Orang nomor wahid di Bumi Lawang Kuari ini mengatakan kegiatan ini juga memiliki multiplier efect. Hal ini tentunya akan berdampak pada ekonomi masyarakat yang berjualan di sekitar lapangan EJ Lantu.

“Kami juga berharap, juri, hakim garis bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Kepada pemain jaga sportivitas. Mainlah dengan cantik,” tuturnya.

Sementara Ketua PSSI Kabupaten Sekadau, Albertus Pinus mengatakan, tahun ini setidaknya diikuti sebanyak 61 tim. Jumlah tersebut, kata dia, juga menunjukan jika setiap tahun semakin baik penyelenggaraannya.

“Junjung tinggi sportivitas. Sehingga, pertandingan bisa dilaksanakan dengan baik,” kata dia.

Pinus meminta seluruh pemain, penonton dan juri serta wasit untuk mematuhi aturan yang telah ditentukan. Bahkan, kata dia, ada sanksi bagi yang melanggar, baik itu hukum positif maupun hukum adat.

“Kondisi lapangan terbuka, tentu dikhawatirkan terjadinya gangguan. Sanksi ini diberlakukan agar semua pihak sama-sama menjaga dan menghargai agar pertandingan berjalan lancar,” tandas Pinus yang juga Ketua DPRD Kabupaten Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

4 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

6 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

6 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

6 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

16 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

19 hours ago