Categories: KetapangSekadau

Wabup dan Sekda Sekadau Hadiri Pembukaan Pesparawi Kalbar IX di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Drs. Zakaria, M.Si turut menghadiri pembukaan Pesta Paduan Suara Gerejawi IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati Ketapang, Selasa (2/7/2019) malam kemarin.

Turut hadir pada pembukaan Pesparawi itu antara lain Wakil Ketua DPRD Sekadau, Jefray Raja Tugam, Ketua Panitia Pesparawi Kabupaten Sekadau, Iwan Karantika, SE., MM, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Sekadau, Ketua LPPD Kabupaten Sekadau.

Acara pembukaan Pesparawi IX tingkat Provinsi Kalbar tahun 2019 diawali dengan defile kontingen dari 14 Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat, pengibaran bendera pesparawi, tarian kolosal dan acara serimonial.

Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalbar yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kalbar, Al Leisandry, SH di Halaman Kantor Bupati Ketapang.

Pembukaan Pesparawi IX Provinsi Kalbar ditandai dengan pemukulan alat musik tradisional Kabupaten Ketapang, Segayong. Semarak kemeriahan pembukaan Pesparawi ditambah lagi dengan pesta kembang api. Seluruh undangan dan peserta bersorak sorai menyambut pelaksanaan Pesparawi IX yang akan berlangsung hingga 6 Juli 2019 di bumi Tanah Kayong itu. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

4 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

4 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

4 hours ago