Categories: Kubu Raya

APBD Kubu Raya 2018 Terealisasi Sebesar Rp1,58 Triliun

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kabupaten Kubu Raya Muda Mahendrawan menyampaikan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kubu Raya tahun 2018 pada sidang paripurna DPRD Kubu Raya. Dalam pidatonya, Bupati Muda Mahendrawan mengatakan, realisasi pendapatan sebesar Rp1,58 triliun yang terdiri dari PAD sebesar Rp184,53 miliar.

“Belanja daerah tahun 2018 terealisasi sebesar Rp1,33 triliun yang terdiri dari belanja operasi sebesar Rp1,02 triliun dan belanja modal sebesar Rp316,08 miliar sedangkan belanja tidak terduga direalisasikan sebesar Rp1,29 juta,” ujar Bupati Muda, Senin (24/6/2019).

Lebih jauh Bupati Muda menyebutkan, pembiayaan diperoleh penerimaan pembiayaan sebesar Rp86,00 miliar dan pengeluaran pembiayaan sebesar Rp12 miliar.

“Dengan demikian sisa lebih pembiayaan anggaran tahun 2018 sebesar Rp113,01 miliar,” paparnya.

Adapun awal saldo anggaran perubahan, terang Muda, sebesar Rp86,00 miliar yang kemudian saldo anggaran akhir sebesar Rp112,98 miliar. Selain itu, Muda juga menyampaikan bahwa aset, kewajiban dan ekuitas Pemerintah Kubu Raya sebesar Rp2,01 triliun.

“Kewajiban sebesar Rp15,77 miliar dan ekuitas sebesar Rp1,99 triliun,” terangnya. Turut hadir dalam sidang paripurna tersebut Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo para kepala SKPD Kubu Raya, serta unsur-unsur forkopimda Kubu Raya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pelayanan Radioterapi RSUD Soedarso Resmi Beroperasi Agustus 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelayanan radioterapi untuk penyakit kanker di RSUD dr. Soedarso diperkirakan dibuka mulai…

3 hours ago

Polres Sekadau Gelar Konferensi Pers Tindak Pidana KDRT Berujung Kematian Ibu Kandung

KalbarOnline, Sekadau - Kepolisian Resor (Polres) Sekadau menggelar konferensi pers terkait pengungkapan kasus perkara tindak…

3 hours ago

Polres Sekadau Amankan Pelaku Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Nanga Mahap

KalbarOnline, Sekadau - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sekadau berhasil mengamankan seorang pelaku tindak pidana…

4 hours ago

Kurangi Sampah Plastik, Kadisporapar Windy Terus Galakkan Gerakan Kalbar Membawa Tumbler

KalbarOnline, Pontianak - Kadisporapar Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari terus menggalakkan Gerakan Kalbar Membawa Tumbler,…

4 hours ago

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

21 hours ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

21 hours ago