Categories: Pontianak

Kembangkan Kompetensi, Sebanyak 228 CPNS Ikuti Latsar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 228 CPNS di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak pelatihan dasar (latsar) di Aula Sultan Syarif Abdurrahman (SSA) Kantor Wali Kota Pontianak, Senin (24/6/2019).

Latsar ini wajib diikuti CPNS selama masa prajabatan. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, latsar CPNS ini bertujuan mengembangkan kompetensi CPNS yang dilakukan secara terintegrasi.

“Terintegrasi artinya penyelenggaraan latsar CPNS yang memadukan antara pelatihan klasikal dengan non klasikal dan kompetensi sosial kultural dengan kompetensi bidang,” ujarnya.

Menurutnya, selain mengembangkan kompetensi CPNS, diklatsar ini juga untuk membangun integritas moral, kejujuran, semangat dan motivasi nasionalisme dan kebangsaan.

“Serta karakter kepribadian yang unggul dan bertanggung jawab serta memperkuat profesionalisme maupun kompetensi bidang,” sebut Edi.

Sebagai pelayan masyarakat, lanjutnya, agenda ini dalam rangka membentuk karakter PNS yang kuat, perekat pemersatu bangsa sekaligus pelaksana kebijakan publik.

“Para CPNS diharapkan langsung bisa beradaptasi dengan cepat di tempat kerja yang baru dan menunjukkan kinerja yang bagus,” imbuhnya.

Edi juga berharap para CPNS di jajaran birokrasi ini mampu memperkuat dan meningkatkan kinerja Pemkot Pontianak secara umum.

“Para CPNS harus memiliki kemampuan beradaptasi, menjunjung tinggi idealisme dan bekerja keras sesuai kemampuan masing-masing,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mendagri Imbau Kepala Daerah Lakukan Kerja Sama Pemberitaan dengan PWI, Demi Wujudkan Pilkada Damai 2024

KalbarOnline, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Muhammad Tito Karnavian menerbitkan Surat Edaran (SE)…

47 mins ago

Suami Ancam Jual Istri Hingga Melakukan Kekerasan Terhadap Anak dan Mertua

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang wanita berinisial RR (35 tahun) melaporkan suaminya AT (36 tahun)…

52 mins ago

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

7 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

7 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

7 hours ago