Categories: Kubu Raya

Bupati Muda : Atlet yang Berprestasi Akan Diperhatikan

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan melepas kontingen Kubu Raya yang akan mengikuti ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Barat di aula Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (17/6/2019).

Orang nomor wahid di Kubu Raya ini mengatakan, Popda menjadi momen yang sangat berharga bagi atlet yang akan bertanding. Popda merupakan program yang bersinergi langsung dengan program Pemerintah Provinsi Kalbar, juga sebagai peluang untuk menjaring atlet yang unggul.

“Kita juga harus berpikir ke depan, tidak pernah merasa puas dengan prestasi yang diraih,” ujarnya.

Muda Mahendrawan meminta kepada atlet agar fokus dalam bertanding. Dikatakannya, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, tidak akan menyia-nyiakan prestasi yang diraih atlet. Ia menerangkan sejak 12 tahun berdirinya Kabupaten Kubu Raya, sudah banyak bukti keberhasilan yang ditandai dengan sejumlah prestasi yang diraih.

“Kita akan berupaya semaksimal mungkin untuk menghargai atlet yang berprestasi,” terangnya.

Di kesempatan yang sama Kepala Dinas Pemuda, Olahrga dan Pariwisata Kabupaten Kubu Raya, Cicilia Tri Agustina mengatakan, atlet Kubu Raya yang berlaga di Popda 2019 sebanyak 40 orang, yang terdiri dari Cabor atletik 17 orang, taekwondo 7 orang, tinju 4 orang, voli pasir 4 orang dan karate 7 orang.

“Pelaksanaan Popda dilaksanakan mulai 17 hingga 21 Juni 2019 mendatang. Pembukaannya dilaksanakan 17 Juni pukul 19.00 wib di Asrama Haji Pontianak,” ujar Cicilia.

Cicilia Tri Agustina menjelaskan, untuk mempersiapkan pengiriman kontingen Popda Kabupaten Kubu Raya, Disporapar telah menyeleksi atlet yang dilaksanakan pada 2-27 Mei 2019 lalu.

“Kemudian dilanjutkan dengan TC atau pemusatan latihan yang dilaksanakan pada 10- 15 Juni 2019 yang dilaksanakan oleh masing-masing cabang Olahraga,” ungkap dia.

Lebih lanjut Cicilia menerangkan, atlet yang akan dikirim untuk mengikuti Popda terdiri dari lima cabang olahraga, yakni atletik, karate, taekwondo, tinju dan voli pasir.

“Kita berharap atlet yang sudah dipersiapkan ini dapat menyumbangkan medali,” harapnya.

Dengan keterbatasan fasilitas baik sarana maupun prasarana, Cicilia tetap berharap Kabupaten Kubu Raya dapat meningkatkan prestasi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

“Mudah-mudahan ini tidak menjadikan semangat kita luntur,” tutur dia. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

2 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

2 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

4 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

4 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

7 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

7 hours ago