Categories: Ketapang

Mengaku Menderita Penyakit Asma, Kades Pelempangan : Kata Teman Kalau Pakai Sabu Nafas Panjang

KalbarOnline, Ketapang – Kepala Desa Pelempangan, TE (41) yang diamankan polisi lantaran mengonsumsi narkoba jenis sabu mengaku menyesali perbuatannya. Kepada wartawan TE mengaku mempunyai penyakit sesak nafas atau asma yang sudah lama dideritanya dan tidak kunjung sembuh.

“Saya ini penyakit asma, ini obatnya. Saya rutin minum ini,” jelas TE seraya menunjukan beberapa jenis obat asma yang dikonsumsinya, saat diwawancarai wartawan di Mapolres Ketapang, Selasa (28/5/2019).

Ia mengaku, dirinya mengonsumsi narkoba setelah mendapatkan saran dari rekanya bahwa narkoba jenis sabu dapat menyembuhkan penyakit asmanya itu. Sehingga akhirnya, TE mencoba usulan temannya dan diakuinya ada perubahan.

“Kata teman kalau pakai sabu nafas bisa panjang, sembuh. Makanya saya coba,” terangnya.

Diakuinya lagi bahwa dirinya sudah dua kali mengonsumsi narkoba. Narkoba tersebut, kata dia, dibelikan oleh rekannya.

“Saya hanya memberikan uang kepada teman saya untuk membeli sabu,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Satuan Reskrim Polsek Jelai Hulu mengamankan seorang oknum kades aktif berinisial TE (41) di Kecamatan Manis Mata. TE diringkus polisi atas dugaan kepemilikan narkoba jenis sabu di jalan Hauling kawasan PT Harita Group, Desa Teluk Runjai, Kecamatan Jelai Hulu, Sabtu (25/5/2019). (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Melawi Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

KalbarOnline, Melawi - Sat Resnarkoba Polres Melawi menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba berinisial EM (23…

5 hours ago

Sambut HUT Kota Putussibau ke 129, Bupati Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Terapkan 3R Pengelolaan Sampah

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Putussibau ke 129 yang…

5 hours ago

BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem dari 31 Mei sampai 4 Juni 2024

KalbarOnline, Pontianak - Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio BMKG Kalbar mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap…

5 hours ago

Bupati Fransiskus dan Ketua KONI Anwar Sanusi Nobar Kejuaraan Bola Voli Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Fransiskus Diaan yang juga Ketua Umum Pengkab Persatuan Bola Voli Seluruh…

5 hours ago

Proliga 2024 Bakal Digelar di Pontianak, Harga Tiket Mulai dari Rp 150 Ribu

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen bola voli profesional, Proliga 2024 akan berlangsung di Kota Pontianak, Kalimantan…

5 hours ago

Satreskoba Polres Kapuas Hulu Ringkus Pengedar Sabu di Simpang Silat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Polres Kapuas Hulu menangkap seorang pria berinisial YF, pada Senin (27/05/2024),…

5 hours ago