Categories: Ketapang

Mengaku Menderita Penyakit Asma, Kades Pelempangan : Kata Teman Kalau Pakai Sabu Nafas Panjang

KalbarOnline, Ketapang – Kepala Desa Pelempangan, TE (41) yang diamankan polisi lantaran mengonsumsi narkoba jenis sabu mengaku menyesali perbuatannya. Kepada wartawan TE mengaku mempunyai penyakit sesak nafas atau asma yang sudah lama dideritanya dan tidak kunjung sembuh.

“Saya ini penyakit asma, ini obatnya. Saya rutin minum ini,” jelas TE seraya menunjukan beberapa jenis obat asma yang dikonsumsinya, saat diwawancarai wartawan di Mapolres Ketapang, Selasa (28/5/2019).

Ia mengaku, dirinya mengonsumsi narkoba setelah mendapatkan saran dari rekanya bahwa narkoba jenis sabu dapat menyembuhkan penyakit asmanya itu. Sehingga akhirnya, TE mencoba usulan temannya dan diakuinya ada perubahan.

“Kata teman kalau pakai sabu nafas bisa panjang, sembuh. Makanya saya coba,” terangnya.

Diakuinya lagi bahwa dirinya sudah dua kali mengonsumsi narkoba. Narkoba tersebut, kata dia, dibelikan oleh rekannya.

“Saya hanya memberikan uang kepada teman saya untuk membeli sabu,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Satuan Reskrim Polsek Jelai Hulu mengamankan seorang oknum kades aktif berinisial TE (41) di Kecamatan Manis Mata. TE diringkus polisi atas dugaan kepemilikan narkoba jenis sabu di jalan Hauling kawasan PT Harita Group, Desa Teluk Runjai, Kecamatan Jelai Hulu, Sabtu (25/5/2019). (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

20 mins ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

24 mins ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

26 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

11 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

17 hours ago