Categories: Ketapang

Berbagi Takjil di Traffic Light, Polres Ketapang Ajak Warga Tertib Berlalu Lintas

KalbarOnline, Ketapang – Momentum Ramadhan 1440 Hijriah dimanfaatkan jajaran Satlantas Polres Ketapang sebagai ajang berbagi sekaligus sosialisasi tertib lalu lintas. Seperti yang dilakukan di simpang empat bundaran RSUD dr Agoesdjam Ketapang. Puluhan personel Satlantas berseragam lengkap membagikan takjil kepada pengguna jalan yang sedang berhenti di traffic light, Kamis (9/5/2019).

Aksi simpatik ini dilaksanakan petugas bersama dengan duta lalu lintas dan puluhan generasi millenial. Mereka membagikan takjil berupa snack dan minuman kepada pengguna jalan yang tengah dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.

Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat melalui Kasatlantas Polres Ketapang, AKP Aditya Octorio P mengatakan pihaknya sengaja melibatkan kaum millenial yang menjadi relasi saat kegiatan kampanye millenial road safety festival untuk membagikan takjil kepada pengguna jalan.

“Untuk hari ini ada 200 paket takjil yang kita bagikan kepada pengguna jalan yang berhenti di traffic light. Ke depan masih akan kita lakukan kembali,” katanya, Kamis (9/5/2019).

Menurut Aditya kegiatan sosial ini, sebagai wujud semangat pelayanan dan semangat berbagi kepada sesama. Selain itu, momentum berbagi takjil ini, juga dimanfaatkan untuk melakukan sosialisasi keselamatan dan ketertiban berlalu lintas bagi warga Ketapang.

“Di sela-sela pembagian takjil, kami juga memberi imbauan kepada pengguna jalan akan pentingnya keselamatan di jalan raya,” ungkapnya.

Selain itu, Aditya juga mengimbau warga Ketapang khususnya generasi millenial agar berhenti melakukan aksi kebut kebutan atau balapan liar di jalan raya. Ia menegaskan jika masih ada yang melakukan aksi tersebut pihaknya tidak akan segan memeberikan sanksi tegas.

“Bagi pelaku akan kita lakukan tilang semaksimal mungkin. Kalau perlu akan kami laksanakan hukuman kurungan. Kami juga minta dukungan dari masyarakat untuk sama-sama mencegah hal ini terjadi,” tegasnya.

Aksi simpatik ini pun diapresiasi oleh para pengguna jalan. Mereka yang awalnya takut dan mengira ada razia lalu lintas kemudian merasa senang setelah dihampiri petugas yang memberikan paket takjil gratis.

Yudi satu diantara pengguna jalan yang mendapatkan paket takjil gratis mengaku senang dan ia berharap aksi ini terus berlanjut di masa mendatang.

“Bagus sekali dan aksi seperti ini bisa ditingkatkan,” ujarnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago