Categories: Pontianak

Gedung Sekolah di Pontianak Ambruk, Ini Kata Koordinator Tim Kajian Teknis

KalbarOnline, Pontianak – PemerintahKota Pontianak membentuk tim yang terdiri dari para ahli-ahli yang nantinya akan melakukan kajian teknis untuk mengetahui penyebab ambruknya bangunan gedung SMP Negeri 22 dan SDN 15 Pontianak.

Prof. Abdul Hamid selaku Koordinator tim kajian teknis tersebut mengatakan bahwa pihaknya saat ini masih mengecek kondisi lapangan.

“Jadi kami tim kajian teknis ini masih melihat hal yang teknisnya dulu. Masih melihat dulu di lapangan, karena harus detail. Makanya saya belum berani kasih keterangan lebih jauh,” ujarnya saat diwawancarai usai meninjau bangunan tersebut, Sabtu (27/4/2019).

“Pertama kita lihat dulu kondisi lapangan. Biasanya akan ada banyak tim yang terlibat. Bagiannya banyak. Ada nanti yang mengecek kondisi tanah dan sebagainya,” tukasnya.

Saat dimintai komentarnya terkait konstruksi bangunan sekolah yang ambruk tersebut, Abdul Hamid yang merupakan ahli struktur menuturkan bahwa gedung sekolah tersebut merupakan bangunan semi permanen yang diketahui dibangun pada tahun 2001 silam.

“Tahun 2001 itu saya ingat memang di Pontianak bangunannya seperti ini (semi permanen). Di mana di bawahnya itu menggunakan tongkat belian yang dilapis. Kalau konstruksi beton di Pontianak itu berkembang pada zaman pembangunan Hotel Mahkota. Jadi menurut saya kalau di tahun 2001 memang masih menggunakan sistem lama, menggunakan tiang tongkat di bawahnya,” tuturnya.

“Jadi sejauh ini, kami masih cek lapangan,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

2 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

4 hours ago

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

8 hours ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

11 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

11 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

11 hours ago