Categories: Kubu Raya

Usulan 90 Unit PJU-TS Ditanggapi Kementrian ESDM, 10 Desa Siap Terealisasi

KalbarOnline, Kubu Raya – Sebanyak 90 Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) terpasang di 10 desa di Kecamatan Kubu, Kabupaten Kubu Raya. Pemasangan dilakukan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI melalui Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi.

Peresmian infrastruktur yang diusulkan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dengan inisiasi Komisi VII DPR RI itu ditandai penyerahan miniatur PJU-TS dari Direktur Minerba ESDM, Muhammad Wafid kepada Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan di aula Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (8/4/2019).

Direktur Minerba ESDM Muhammad Wafid menerangkan di tahun 2018, Kementerian ESDM telah selesai membangun sebanyak 490 unit PJU-TS di Kalimantan Barat. Dari jumlah tersebut, 90 unit di antaranya berada di Kabupaten Kubu Raya.

“Pemasangan 90 unit PJU-TS di Kubu Raya dan 128 di Ketapang merupakan usulan pemerintah masing-masing kabupaten yang diinisiasi oleh Anggota Komisi VII DPR RI,” terangnya menjelaskan.

Wafid mengungkapkan pada tahun 2018, program pemasangan PJU-TS oleh Kementerian ESDM dilakukan di 25 provinsi di Indonesia dengan jumlah unit terpasang sebanyak 21.839. Selanjutnya di tahun 2019 Kementerian kembali menganggarkan 20.980 unit PJU-TS untuk dipasang di seluruh Indonesia.

“Program PJU-TS ini merupakan salah satu instrumen untuk memastikan bahwa seluruh masyarakat mendapatkan akses energi modern sebagai upaya mewujudkan energi berkeadilan,” ujarnya.

Wafid menyatakan Kementerian ESDM bersama pemerintah daerah berkomitmen mewujudkan berbagai program kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Salah satunya pembangunan PJU-TS.

Pemasangan PJU-TS, menurut dia, merupakan program dari Kementerian ESDM sebagai solusi untuk digunakan di jalan-jalan pada daerah yang belum terjangkau listrik PLN. Juga pada daerah-daerah yang telah teraliri listrik PLN namun ingin mengurangi konsumsi listrik di daerahnya.

“Hari ini dilakukan peresmian dan penyerahan PJU-TS secara simbolis kepada Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dan Pemerintah Kabupaten Ketapang untuk segera dimanfaatkan oleh masyarakat khususnya di Kubu Raya dan Ketapang,” ucap Wafid.

Wafid menuturkan pembangunan PJU-TS diharapkan dapat meningkatkan keamanan, keselamatan dan kemudahan masyarakat dalam beraktivitas di malam hari. Sehingga dapat meningkatkan taraf hidup baik secara sosial maupun ekonomi.

“Kami sampaikan apresiasi atas segala dukungannya mulai dari pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten dan seluruh elemen masyarakat sehingga pemasangan ini dapat terlaksana. Semoga PJU-TS ini dapat memberikan manfaat dan membantu masyarakat di Kalbar khususnya di Kubu Raya dan Ketapang,” harapnya. (ian/rio)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

4 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

11 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago