Categories: Pontianak

BNN Kalbar Gagalkan Penyelundupan 100 Kilogram Narkoba

KalbarOnline, Pontianak – Badan Nasional Narkotika (BNN) Provinsi Kalimantan Barat berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu dan ekstasi yang diperkirakan mencapai lebih dari 100 kilogram di Pasar Sungai Duri, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang, Kamis (14/3/2019) malam.

Narkoba yang terbungkus alumunium foil tersebut dikemas dalam lima kotak ikan secara terpisah yang dibawa dengan menggunakan satu unit mobil merk Toyota Innova warna silver dengan nomor polisi B 1121 SRK.

Dua orang yang diduga terlibat dalam penyelundupan barang haram tersebut turut diamankan pihak BNN.

Kapolda Kalbar : Masih tahap pengembangan

Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono bersama Kepala BNN Provinsi Kalbar, Suyatmo saat diwawancarai awak media (Foto: Fat)

Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono mengatakan bahwa kasus penyelundupan narkoba jenis sabu dan ekstasi di Pasar Sungai Duri masih dalam tahap pengembangan.

“Jadi kasus ini masih dalam tahapan pengembangan, dengan jumlahnya yang cukup signifikan,” ujar Kapolda saat diwawancarai awak media usai melakukan pertemuan dengan Kepala BNN Kalbar, Suyatmo di Kantor BNN Kalbar, Jumat (15/3/2019) sore.

“Kita masih mencari tahu apakah daerah kita (Kalbar) dalam kasus ini merupakan daerah transit atau daerah tujuan. Tentunya kita harus waspada karena tak menutup kemungkinan masih ada (barang bukti/tersangka) lainnya, terlebih kasus serupa bukan kali pertama terjadi di Kalbar,” timpalnya.

Kepala BNN

Di tempat yang sama, Kepala BNN Kalbar, Suyatmo membenarkan upaya penggagalan penyelundupan narkoba yang dilakukan pihaknya bersama Polda Kalbar.

“Jadi itu benar. Hasil kerjasama antara BNN dan Polda Kalbar. Tapi ini masih dalam pengembangan, mohon dibantu,” tukasnya.

“Ada 2 orang pelaku yang diamankan. Sementara untuk barang bukti masih dilakukan penimbangan,” tandasnya. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago