Categories: Kubu Raya

Selain Infrastruktur, Muda Mahendrawan Prioritaskan Pelayanan Kesehatan

Musrenbang Kuala Mandor B

KalbarOnline, Kubu Raya – Selain peningkatan infrastruktur dasar, persoalan pelayanan kesehatan turut menjadi atensi dari Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Kecamatan Kuala Mandor B.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan ditemui usai menghadiri Musrenbang Kuala Mandor B 2019 di gedung pertemuan kantor Camat Kuala Mandor B, Rabu (13/3/2019).

“Contoh angka kematian ibu pada persalinan apabila masih tinggi di tahun terakhir harus memiliki target untuk menurunkan angka tersebut, misalnya menurun sekitar 50 persen. Artinya Money work fine yang dimaknai anggaran mengikuti fungsi sesuai dengan target agar tidak ada pengeluaran yang bersifat mubajir dalam penganggaran,” jelasnya.

Orang nomor wahid di Kubu Raya ini berkata, apabila perencanaan meningkatkan partisipasi masyarakat dapat terkabul dalam susunan Musrenbang tingkat Kabupaten dalam rangka pelayanan kesehatan untuk ibu-ibu sedang mengandung dapat terjamin kesehatannya baik untuk sang janin maupun ibu itu sendiri.

“Misalnya dari Dana Desa ataupun perencanaan dari Kabupaten nanti untuk meningkatkan partisipasi masyarakat terutama cakupan pelayanan supaya semua ibu mengandung hingga proses melahirkan dapat menjamin kesehatan ibu sendiri ataupun sang bayi agar tidak terjadi angka gizi kurang maupun stunting,” tukasnya.

Selain itu persoalan pendidikan sebut Muda, walaupun Pemerintah Kubu Raya memiliki anggaran Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) hendaknya pemerintah tingkat desa berupaya juga untuk melakukan penguatan di bidang pendidikan.

“Makanya regulasi tentang desa banyak kita lakukan perubahan. Untuk itu, di hari Jumat nanti kita akan melakukan pemaparan tiga Perbub tentang pedoman keuangan desa, penggunaan DD dan ADD, serta pengadaan barang dan jasa di desa agar lebih baik dan teralokasi dengan semestinya,” terangnya.

Sementara Camat Kuala Mandor B, Yansen Sibrani menambahkan kepentingan masyarakat dari desa baik dari segi ekonomi, kesehatan, sosial budaya maupun infrastruktur yang menjadi prioritas akan dibahas khusus dalam Musrenbang tingkat Kecematan.

“Artinya harapan kita dalam Musrenbang Kecamatan ini dapat menyusun skala prioritas usulan dari Kecamatan untuk disampaikan pada Musrenbang tingkat Kabupaten,” pungkasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Melawi Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

KalbarOnline, Melawi - Sat Resnarkoba Polres Melawi menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba berinisial EM (23…

5 hours ago

Sambut HUT Kota Putussibau ke 129, Bupati Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Terapkan 3R Pengelolaan Sampah

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Putussibau ke 129 yang…

5 hours ago

BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem dari 31 Mei sampai 4 Juni 2024

KalbarOnline, Pontianak - Stasiun Meteorologi Kelas I Supadio BMKG Kalbar mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap…

5 hours ago

Bupati Fransiskus dan Ketua KONI Anwar Sanusi Nobar Kejuaraan Bola Voli Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Fransiskus Diaan yang juga Ketua Umum Pengkab Persatuan Bola Voli Seluruh…

5 hours ago

Proliga 2024 Bakal Digelar di Pontianak, Harga Tiket Mulai dari Rp 150 Ribu

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen bola voli profesional, Proliga 2024 akan berlangsung di Kota Pontianak, Kalimantan…

5 hours ago

Satreskoba Polres Kapuas Hulu Ringkus Pengedar Sabu di Simpang Silat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Polres Kapuas Hulu menangkap seorang pria berinisial YF, pada Senin (27/05/2024),…

5 hours ago