Categories: Pontianak

Sutarmidji Bakal Ganti Kepala OPD yang Kerjanya Hanya Mentang-Mentang dan Tanpa Inovasi

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji berencana mengganti Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang kerjanya hanya mentang-mentang dan tanpa inovasi.

“Saya akan ganti Kepala OPD yang kerjanya hanya mentang-mentang saja, tak ade inovasi. Kasi yang kerjanya merasa lebih berkuasa dari Kabid/Kabag dan tak ade inovasi juga akan saya ganti,” ujar Sutarmidji, saat membuka Diklatpim tingkat IV yang berlangsung di Aula BPSDM Kalbar, Selasa (12/3/2019).

Orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura itu menegaskan kepada ASN untuk kelola pemerintahan yang baik dan berpacu dengan cepat dalam pembangunan Kalbar yang lebih baik.

“Kita harus berpacu dengan cepat dalam pembangunan Kalbar,” tegasnya.

Saat ini, kata Midji, sudah memasuki era revolusi industri, dimana era ini kompetisi dilakukan dengan cepat.

“Siapa yang tidak bisa melakukan percepatan itu serta terintegrasi dengan data yang terintegrasi, maka dia tak akan mampu bersaing,” tukasnya.

“Saya harap kepada para calon pimpinan ke depan ini harus bisa lakukan inovasi-inovasi dalam pelaksanaan tugas. Pahami aturan, supaya yang kita kerjakan tidak melanggar aturan,” timpalnya.

Mantan Wali Kota Pontianak ini turut mengungkap keinginannya dalam pelaksanaan tugas ada pejabat Eselon II A yang berusia muda sekitaran 35-40 tahun sehingga dapat berkiprah.

Terlebih saat ini, kata dia, Pemprov Kalbar tengah melakukan open bidding (lelang jabatan) untuk jabatan Eselon II, sehingga kesempatan sangat terbuka.

“Ke depannya objektifitas dikedepankan dalam menentukan pilihan pejabat. Jangan kuatir, karir itu dijaga dengan prestasi kerja, bukan lagi dengan kedekatan pada atasan,” pungkasnya. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

4 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

4 hours ago

Kalbar Siap Sajikan Tarian Terbaik pada Gelaran Akbar di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara nasional…

6 hours ago

Tim Penari Hasil Audisi Pemprov Kalbar Siap Meriahkan Rangkaian HUT 79 RI di IKN

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal…

6 hours ago

Angin Puting Beliung Rusak Tujuh Rumah Warga Kubu

KalbarOnline, Kubu Raya - Tujuh rumah warga di pesisir Muara Kubu, Dusun Mekar Jaya, Desa…

16 hours ago

Harisson Larang Perpisahan Sekolah di Tempat Mewah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melarang sekolah-sekolah untuk semua jenjang…

23 hours ago