Categories: Kubu RayaSekadau

Iman Trisno, Pemuda Asal Belitang Sekadau Dikabarkan Hilang di Wilayah Kubu Raya

KalbarOnline, Sekadau – Seorang pemuda putra dari pasangan Asinto alias Kompas dan Anyam warga Desa Belitang Dua bernama Iman Trisno dikabarkan hilang di wilayah Kubu Raya.

Anak ke 4 dari 5 bersaudara itu diketahui terakhir meninggalkan rumah pada Sabtu (26/1/2019) lalu sekitar pukul 09.00 siang.

Kronologis kejadian pada Sabtu itu, Iman Trisno memesan Gojek dari Gg. Nuri Pontianak yang merupakan rumah kosnya menuju Desa Kapur, Kubu Raya tepatnya di Komplek Borneo yang merupakan kediaman saudaranya.

Informasi dari tukang ojek yang membawanya itu, Iman setelah meminta Gojek membawanya ke arah kota baru kemudian kembali lagi ke Desa Kapur dengan ojek yang sama.

Lantaran kehabisan uang untuk membayar ongkos Gojek, oleh tukang ojek Iman ditinggal di depan pusat perbelanjaan ‘Kaisar’ di daerah Desa Kapur, Kubu Raya. Setelahnya, tukang ojek tersebut menghubungi saudara Iman Trisno yakni Yohanes alias Aciap.

Iman saat itu sempat mengirimkan pesan Whatsapp kepada Yohanes yang mengatakan agar Yohanes sebagai abangnya itu menjauhi dirinya. Akan tetapi, tak lama berselang, Iman menghubungi Yohanes agar segera menemuinya.

Dalam percakapan telepon itu, Iman mengatakan apabila Yohanes tak segera menemuinya maka handphone milik Iman akan dihempas dihempas. Benar saja, selang beberapa waktu dihubungi, nomor handphone Iman sudah tak lagi dapat dihubungi.

Selang beberapa waktu kemudian, Yohanes alias Aciap tiba di lokasi yang disampaikan Iman, namun Yohanes sudah tak lagi menjumpai Iman hingga hari ini.

Asinto alias Kompas yang merupakan ayah Iman mengatakan bahwa anaknya itu mengalami sakit stress, hal itu disampaikan Kompas berdasarkan keterangan ahli medis.

“Kami pernah membawanya berobat selama 8 tahun sejak kelas 5 SD, karena keterbatasan dana setelah itu hanya mengandalkan obat dari puskesmas Belitang, bahkan ke Selalong juga pernah,” ceritanya.

Kompas juga menceritakan bahwa anaknya yang berciri-ciri tinggi sekitar 170 cm dengan perawakan gemuk itu pernah mengatakan akan bunuh diri karena merasa merugikan keluarga.

Pernyataannya itu disampaikan beberapa hari sebelum hari Sabtu tersebut. Kompas turut menuturkan bahwa apabila penyakit Iman kambuh, emosionalnya akan sangat agresif sekali dan inilah yang membuat keluarganya bimbang.

Pada Jumat sebelumnya, Iman memang sudah kabur namun pada malam harinya Iman menelpon keluarga untuk dijemput.

Bagi warga yang menemui Iman Trisno dapat segera 0852-5088-3635 atas nama Yohanes alias Aciap atau segera melapor ke pihak Kepolisian setempat. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Atlet PPLP Disporapar Kalbar Raih Emas di Asean School Games 2024

KalbarOnline, Vietnam - Lagu Indonesia Raya kembali berkumandang pada upacara penghormatan pemenang, ketika Katyea Ebri…

5 mins ago

100 Hari Kerja Menteri AHY, 75 RDTR Terselesaikan dan 587 KKPR Bernilai Investasi Rp 58,28 T Diterbitkan

KalbarOnline, Jakarta – Tepat pada 1 Juni, genap 100 hari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjabat…

12 mins ago

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

2 hours ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

3 hours ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

3 hours ago