Categories: Sanggau

Bagikan 1500 Sertifikat PTSL, Paolus Hadi : Jaga dan Manfaatkan Dengan Baik

KalbarOnline, Sanggau – Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.Ip., M.Si membagikan 1500 sertifikat program pendaftaran tanah sistematik lengkap (PTSL) yang dilangsungkan di halaman Kantor Bupati Sanggau, Rabu (16/1/2019) kemarin.

Pada pembagian sertifikat ini, Bupati Paolus Hadi didampingi Asisten I Pemprov Kalbar dan Wakil Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, A. L. Leysandri, SH, Kepala BPN Sanggau dan jajaran Forkopimda Sanggau.

Dalam sambutannya, Paolus Hadi mengatakan bahwa penyerahan PTSL ini merupakan wujud realisasi nawacita yang dicanangkan Pemerintah Pusat.

Orang nomor satu di Bumi Daranante itu berharap masyarakat terbantu dengan program ini dan bisa menggunakan sertifikat tersebut sebagaimana mestinya.

Paolus Hadi turut berujar bahwa ada peran Pemerintah Kabupaten Sanggau untuk mendukung program ini. Diantaranya melalui SK Bupati untuk penggunaan hutan adat dan sertifikatnya sudah diserahkan langsung oleh Presiden RI Kepada Masyarakat.

“Jaman dulu buat sertifikat tanah sulit, jaman now tidak sesulit dulu. Ini bukti negara peduli dengan masyarakatnya. Kabupaten Sanggau merupakan yang terbanyak mendapat sertifikat. Tahun 2018 lalu Kabupaten Sanggau sudah menerima sertifikat tanah untuk masyarakat adat di Desa Tae dan Segumun. Jaga dan manfaatkanlah sertifikat ini sebaik-baiknya,” tandasnya. (WY)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

11 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

11 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

13 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

15 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

15 hours ago