Categories: Nasional

SBY dan 12 Duta Besar Dijadwalkan Hadir di Pidato Kebangsaan ‘Indonesia Menang’

KalbarOnline, Nasional – Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno (Prabowo-Sandi) akan menyampaikan pidato kebangsaan di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Senin (14/1/2019) malam.

Berdasarkan rundown acara yang diterima KalbarOnline, pidato kebangsaan yang bertemakan ‘Indonesia Menang’ ini dimulai sekitar pukul 19.30.

Namun, sebelum menuju JCC untuk mengikuti rangkaian pra persiapan penyampaian pidato kebangsaan, Cawapres 02, Sandiaga Uno dijadwalkan bertemu para awak media di Century Park Hotel, Jakarta, Senin (14/1/2019).

Kepala Media Center Prabowo-Sandi, Ari Seno Ribuan mengatakan bahwa pidato kebangsaan ini digelar dalam rangka menyampaikan visi-misi Prabowo-Sandi.

Sebelumnya diketahui bahwa terjadi perdebatan panjang mengenai teknis pelaksanaan debat antara timses paslon 01 dan 02 yang akan digelar KPU, dimana tim paslon 01 menginginkan agar penyampaian visi misi disampaikan hanya oleh timses.

Beda halnya dengan tim paslon 02 yang menginginkan agar penyampaian visi misi disampaikan langsung oleh paslon dengan dasar bahwa para paslon-lah yang akan memimpin Indonesia bukan timses.

“Atas itu, KPU menyilahkan masing-masing tim menggelar kegiatan penyampaian visi-misi, untuk itulah pidato kebangsaan dengan tema ‘Indonesia Menang’ digelar agar masyarakat dapat mengetahui apa yang menjadi gagasan besar Prabowo-Sandi,” tukas Ari Seno.

Dirinya juga mengungkapkan bahwa pidato kebangsaan ini akan dihadiri para tokoh-tokoh masyarakat daerah, tokoh nasional dan internasional.

“Bapak Presiden Indonesia ke-6, Bapak SBY Insya Allah hadir. Ada juga tokoh internasional yang sudah dikonfirmasi akan hadir yaitu 12 Duta Besar sejumlah negara,” pungkasnya. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago