Categories: Nasional

SBY dan 12 Duta Besar Dijadwalkan Hadir di Pidato Kebangsaan ‘Indonesia Menang’

KalbarOnline, Nasional – Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno (Prabowo-Sandi) akan menyampaikan pidato kebangsaan di Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Senin (14/1/2019) malam.

Berdasarkan rundown acara yang diterima KalbarOnline, pidato kebangsaan yang bertemakan ‘Indonesia Menang’ ini dimulai sekitar pukul 19.30.

Namun, sebelum menuju JCC untuk mengikuti rangkaian pra persiapan penyampaian pidato kebangsaan, Cawapres 02, Sandiaga Uno dijadwalkan bertemu para awak media di Century Park Hotel, Jakarta, Senin (14/1/2019).

Kepala Media Center Prabowo-Sandi, Ari Seno Ribuan mengatakan bahwa pidato kebangsaan ini digelar dalam rangka menyampaikan visi-misi Prabowo-Sandi.

Sebelumnya diketahui bahwa terjadi perdebatan panjang mengenai teknis pelaksanaan debat antara timses paslon 01 dan 02 yang akan digelar KPU, dimana tim paslon 01 menginginkan agar penyampaian visi misi disampaikan hanya oleh timses.

Beda halnya dengan tim paslon 02 yang menginginkan agar penyampaian visi misi disampaikan langsung oleh paslon dengan dasar bahwa para paslon-lah yang akan memimpin Indonesia bukan timses.

“Atas itu, KPU menyilahkan masing-masing tim menggelar kegiatan penyampaian visi-misi, untuk itulah pidato kebangsaan dengan tema ‘Indonesia Menang’ digelar agar masyarakat dapat mengetahui apa yang menjadi gagasan besar Prabowo-Sandi,” tukas Ari Seno.

Dirinya juga mengungkapkan bahwa pidato kebangsaan ini akan dihadiri para tokoh-tokoh masyarakat daerah, tokoh nasional dan internasional.

“Bapak Presiden Indonesia ke-6, Bapak SBY Insya Allah hadir. Ada juga tokoh internasional yang sudah dikonfirmasi akan hadir yaitu 12 Duta Besar sejumlah negara,” pungkasnya. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

5 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

8 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

9 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

9 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

10 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

10 hours ago