Categories: Kubu Raya

Provinsi Kaltim Turut Ramaikan Festival Durian Borneo 2019 di Punggur Kecil

KalbarOnline, Kubu Raya – Ketua Panitia Festival Durian Borneo 2019, Prijono menjelaskan bahwa festival yang berlangsung dua hari tersebut diisi berbagai rangkaian diantaranya, kirab durian, kontes durian serta pesta makan durian sepuasnya turut digelar pada festival yang berlangsung di halaman kantor Desa Punggur Kecil, Kabupaten Kubu Raya ini.

“Jadi untuk festival durian ini pada dasarnya adalah pesta kita semua, kita tidak cari yang terbaik, artinya kita yakin semua durian di Kalbar adalah durian yang sangat bagus. Cuma pada kesempatan ini kita gali potensi yang ada saja, nanti inilah yang akan kita tetapkan untuk menambah durian-durian unggul yang ada di daerah Kalbar terutama di daerah Punggur,” ujarnya saat diwawancarai usai pembukaan Festival Durian Borneo 2019.

Peserta festival ini, kata Prijono, juga diikuti dari Balai Karangan, Ketapang bahkan dari Provinsi Kalimantan Timur.

“Semuanya sudah dikonfirmasi hadir,” ucapnya.

“Selain kontes durian juga ada pesta durian bagi pengunjung, lomba makan durian, sarasehan durian, lomba-lomba, kunjungan ke sentra durian, lomba olahan durian dan lainnya. Kegiatan ini sebagai upaya dan langkah kita mempromosikan durian yang ada di Kalbar termasuk di Kubu Raya ini,” jelasnya.

Pada festival ini pihaknya menyediakan durian jarum mas yang merupakan vatietas unggulan di Desa Punggur Kecil. Selain varietas tersebut, durian dari jenis lain pun turut disediakan sebanyak 2100 buah untuk dimakan bersama.

“Durian unggulan sementara ini di Punggur Kecil adalah durian Jarum Mas. Jadi, kita sediakan sebanyak 2100 buah durian untuk dimakan bersama,” pungkasnya. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

16 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

19 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

3 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

10 hours ago