Categories: Kubu Raya

Tak Dapat Menghindar, Empat Roda Empat Saling Berciuman

KalbarOnline, Kubu Raya – Akibat tak dapat menghindar, empat jenis kendaraan roda empat bertabrakan secara beruntun tepat di depan Gedung Madrasah Tsanawiyah Khulafaur Rasyidin Jalan Arteri Supadio, Kecamatan Sungai Raya, Selasa (8/1/2019) sore.

Awal peristiwa tabrakan tersebut akibat sebuah mobil pick-up bermuatan barang-barang keras (besi-RED) tiba-tiba mengerem mendadak untuk menghindari benturan terhadap pengendara motor bermuatan barang kelontongan dalam keadaan oleng saat hendak membelok di tikungan tersebut.

Menurut salah seorang korban pengemudi mini bus Avanza berwarna hitam dengan Nomor Polisi KB 1522 HM, Micheal (25) kejadian berawal dari pemotor roda dua yang tiba-tiba oleng. pada saat itu sebuah mobil pick-up berada tepat di belakang motor tersebut dan mengerem mendadak.

“Yang parah itu mobil kijang yang menabrak mobil pick-up dari belakang, dilanjutkan kendaraan saya menabrak belakang mobil kijang tersebut. Sedangkan mobil avanza saya ditabrak mobil CRV berwarna putih dari belakang,” ucap pria muda tersebut memberikan penjelasan di lokasi.

Sementara pemilik roda dua, Andrian (53) menerangkan bahwa dirinya dari gudang grosir untuk membawa barang-barang kelontongan menuju ke rumahnya di Sungai Ambawang. Namun apa mau dikata setelah dirinya berbelok, tiba-tiba dibelakang terdengar suara benturan yang sangat nyaring, setelah melihat ke arah belakang, ada beberapa mobil sudah saling berciuman.

Berdasarkan pantauan, kecelakaan beruntun tersebut tak memakan korban hanya para pemilik kendaraan roda empat tampak kebingungan dengan kondisi kendaraan mereka. Peristiwa tersebut juga diselesaikan dengan kekeluargaan. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

7 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

11 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago