Categories: Pontianak

Dekranasda Pontianak akan Buka Gerai di Gedung UMKM Center

Hadirkan Berbagai Produk UMKM

KalbarOnline, Pontianak – PembangunanGedung UMKM Center Kota Pontianak hampir rambung. Bangunan megah yang berlokasi di Jalan Sultan Abdurrahman Pontianak ini nantinya akan diisi berbagai produk-produk UMKM.

Ketua Dekranasda Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie Kamtono mengatakan pihaknya akan membuka galeri di UMKM Center.

“Kita berharap masyarakat atau pengunjung ketika berkunjung ke UMKM Center ini nantinya bisa langsung melihat Gerai Dekranasda Kota Pontianak seperti yang ada di Smesco di Jakarta,” ungkapnya saat meninjau Gedung UMKM Center, Kamis (3/1/2019).

Yanieta menambahkan bahwa pihaknya akan menampilkan berbagai kerajinan dan griya-griya hasil karya para perajin dari Kota Pontianak khususnya.

“Kita juga akan menampilkan produk-produk UMKM berupa makanan dan minuman khas Kota Pontianak,” ujarnya.

Meskipun Gedung UMKM Center ini belum diresmikan penggunaannya, ia mengapresiasi dibangunnya gedung ini dengan desain arsitektur yang luar biasa.

“Artinya, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak sangat konsen dalam membina dan mewadahi UMKM yang ada di Kota Pontianak,” terang Yanieta.

Tenun khas corak insang menjadi produk unggulan Dekranasda Kota Pontianak. Selain menampilkan produk hasil tenun, pihaknya juga  akan menghadirkan penenun yang tengah mengerjakan kain tenunan di Gerai Dekranasda yang ada di Gedung UMKM Center nantinya.

“Sehingga pengunjung yang datang ke UMKM Center khususnya Gerai Dekranasda bisa langsung melihat proses bagaimana pembuatan tenun khas corak insang,” pungkasnya. (my)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

5 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

11 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

13 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

13 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

13 hours ago