Categories: Ketapang

Safari Jumat Polsek Delta Pawan, Ipda Sri Marjana Sampaikan Pesan Kamtibmas

KalbarOnline, Ketapang – Kanit Binmas Polsek Delta Pawan jajaran Polres Ketapang, IPDA Sri Marjana kembali melakukan kegiatan safari Jumat, kali ini dilakukan di Masjid Babul Khair, Kelurahan Tengah, Kecamatan Delta Pawan, Ketapang, Jum’at (21/12/2018).

Kegiatan Safari Jumat merupakan satu diantara program unggulan dari Polsek Delta Pawan. Dengan tujuan menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) kepada jama’ah. Pada kesempatan tersebut, IPDA Sri Marjana dipercaya sebagai Khotib Sholat Jum’at oleh Jama’ah Masjid.

Dihadapan ratusan jamaah, IPDA Sri Marjana menyampaikan materi tentang ‘Berjuang meraih Kemenangan’. Selain itu, mengingat di tahun 2018 dan 2019 mendatang, merupakan tahun politik. Ipda Sri Marjana menghimbau kepada jama’ah yang hadir untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

“Di tahun 2018-2019, rentan terjadi konflik. Untuk itu mari semua menjaga Kamtibmas dan memohon perlindungan Allah,” ajaknya.

Jama’ah tampak antusias mendengar khutbah yang disampaikan oleh Ipda Sri Marjana. Usai pelaksanaan Sholat Jum’at  kegiatan dilanjutkan dengan pembuatan video himbauan kampanye damai dan sejuk. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Aming Coffee Buka Cabang di Terminal 2D Soetta

KalbarOnline, Pontianak - Kabar gembira bagi pecinta kopi Aming. Kini Aming Coffee membuka cabang di…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Canangkan Intervensi Serentak Stunting dan Jambore Kader Posyandu

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen melakukan aksi sepuluh langkah sebagai upaya menekan…

1 hour ago

Kenali Indeks Glikemik Bahan Makanan, Cegah Kenaikan Gula Darah

KalbarOnline, Pontianak - Indeks Glikemik (IG) adalah indikator seberapa cepat makanan yang mengandung karbohidrat mempengaruhi…

2 hours ago

Raih WTP ke-13 kalinya, Pj Wako Minta Tingkatkan Kualitas Laporan Keuangan

KalbarOnline, Pontianak - Untuk ke-13 kalinya Kota Pontianak menyandang opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

2 hours ago

Upaya Entaskan Kemiskinan, Pemkot Kembali Gelar Operasi Pasar Murah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak akan kembali menggelar operasi pasar murah di seluruh…

2 hours ago

Ekspedisi Rupiah Berdaulat, Perkokoh Fondasi Ekonomi Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak mendukung Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) yang digagas…

2 hours ago