Categories: Pontianak

Ria Norsan Ajak Umat Islam Tak Percaya Berita Bohong Hadapi Pemilu 2019

Buka Tabligh Akbar dan Festival Sholawat ke-VII se-Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan membuka Tabligh Akbar dan Festival Sholawat ke-VII se-Kalbar Pondok Pesantren Mathla’ul Anwar Jalan Pak Benceng, Kecamatan Pontianak Kota, Senin (10/12/2018) malam.

Dalam sambutannya Wagub Ria Norsan berpesan kepada umat Islam agar tak mempercayai berita bohong yang saat ini banyak terjadi di dunia maya tanpa ada kejelasan informasi yang benar dan akurat.

“Kita jangan sampai terpancing informasi yang tidak benar, karena informasi sekarang sangat mudah sekali kita dapatkan dari telepon genggam (HP),” ujarnya.

Mantan Bupati Mempawah dua periode ini juga mengajak seluruh para peserta Tabligh Akbar dan Festival Sholawat untuk mencintai Nabi Muhammad yang mana sebagai panutan umat muslim hingga akhir zaman.

Sebab dirinya juga melihat saat ini masih banyak yang mengaku-mengaku sebagai Nabi utusan Allah dimana diketahui bahwa Nabi Muhammad adalah Nabi terakhir yang diutus oleh Allah di bumi ini.

“Kemarin saya liat di televisi bahwa ada yang mengaku sebagai nabi muncul kembali Nabi palsu yang ada di pulau Jawa, ini sangat menyedihkan padahal di dalam Al-Qur’an menjelaskan tidak ada nabi setelah Nabi Muhammad. Untuk itu, kita harus tingkatkan keimanan kita kepada Allah dan Nabi Muhammad sebagai Rasullah hingga akhir jaman,” tegasnya.

Orang nomor dua di Bumi Tanjungpura ini juga mengajak umat muslim yang ada untuk bersatu dalam mengahadapi Pemilihan Umum dan Pemilihan Legislatif tahun 2019 mendatang, meskipun berbeda pilihan umat muslim harus tetap bersatu.

“Mari bapak, ibu dan umat muslim yang ada kita selalu bersatu didalam kita menghadapi Pileg dan Pilpres mendatang, jangan sampai dengan adanya Pilpres dan Pileg ini kita umat Islam terpecah belah karena beda pilihan dan beda pandangan. Pilihan boleh beda tetapi umat Islam harus bersatu demi memperat Ukhuwah Islamiyah kita,” tuturnya.

Pada kesempatan tersebut, Ria Norsan juga memberikan bantuan kepada pondok pesantren dan lembaga dakwah yang ada.

Turut hadir mendampingi Wagub Kalbar, Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kalbar, Hj. Erlina Ria Norsan beserta para pengurus wilayah IPHI Kalbar yang hadir dalam kegiatan tersebut. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

4 hours ago