Categories: Pontianak

Polsek Pontianak Kota Ringkus Pelaku Penganiayaan

KalbarOnline, Pontianak – Unit Reskrim Polsek Pontianak Kota meringkus JW (51) warga Jalan Jenderal Urip, Kecamatan Pontianak Kota, lantaran melakukan penganiayaan terhadap tetangganya sendiri MA (33), Selasa (27/11/2018).

Kapolsek  Pontianak Kota, Kompol Abdullah Syam menjelaskan pengungkapan berawal dari laporan MA ke Polsek Pontianak Kota.

Abdullah Syam mengaku bahwa kejadian tersebut terjadi di rumah pelaku di Jalan Jenderal Urip, Kecamatan Pontianak Kota., Sabtu (24/11/2018) sekira pukul 03.15 WIB.

Saat kejadian korban yang merupakan tetangga pelaku mengaku terganggu dengan ulah pelaku yang memukul mukul lantai di subuh hari. Korban, lanjut Abdullah saat itu mengaku tidak dapat tidur mendengar suara yang datang dari rumah pelaku.

“Korban kemudian mendatangi rumah pelaku dan menegur untuk berhenti, namun teguran pelaku malah berujung pada cek cok mulut antara pelaku dan korban,” terangnya.

Pelaku yang emosi kala itu sedang memegang pisau cutter lantas langsung menyabetkanya pisau yang di pegang tersebut ke arah korban beberapa kali hingga mengenai leher dan badan korban.

“Akibatnya korban mendapatkan luka robek luar pada badan korban dan sempat dilarikan ke rumah sakit, sebelum akhirnya korban sendiri yang melapor ke kita,” jelasnya.

Usai menerima laporan tersebut pihaknya kemudian lakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan pelaku di rumahnya.

“Saat ini pelaku sudah diamankan di polsek Pontianak Kota dan pelaku kita jerat dengan pasal 351 KUHP,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

1 hour ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

1 hour ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

1 hour ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

1 hour ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

13 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

19 hours ago