Categories: Sekadau

Dispora dan Polres Sekadau Gelar Rakor Rekrutmen Polri 2019

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau menggelar rapat koordinasi pembinaan dan pelatihan rekrutmen Akpol, Bintara dan Tamtama Polri tahun anggaran 2019, yang berlangsung di aula Bhayangkara Patriatama Polres Sekadau, Senin (19/11/2018) pagi.

Rapat dipimpin langsung oleh Kapolres Sekadau AKBP Anggon Salazar Tarmizi, S.IK dengan mengundang Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Sekadau, Paulus Misi, S.Pd, M.Si, beserta staf Dispora.

Hadir juga Kabag Sumda Polres Sekadau AKP K. Purba, para Kapolsek jajaran Polres Sekadau, para Kanit Binmas Polsek jajaran Polres Sekadau dan para Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Sekadau berjumlah 40 personel.

Rapat bertujuan untuk menggandeng pihak Dispora Kabupaten Sekadau untuk proaktif memberikan pendataan, pembinaan serta pelatihan terhadap pelajar SMA sederajat  yang berprestasi, untuk mengikuti tes rekrutmen Polri yang berkualitas, unggul dan kompetitif.

Kapolres juga memerintahkan melalui peran Binmas dan Bhabinkamtibmas seluruh Polsek jajaran agar merekrut para pelajar setingkat SMA yang mendapat peringkat 1-10 untuk dilakukan pembinaan dan akan mempermudah pembinaan oleh Polres Sekadau.

“Apabila peringkat 1-10 tidak memenuhi persyaratan maka kita ngambil kebijakan untuk mengambil pelajar yang peringkat 11-20 tiap sekolah untuk dilakukan pembinaan dan pelatihan,” sambung Kapolres.

Pihak Dispora Kabupaten Sekadau menyambut baik dan mengapresiasi dengan diadakannya rapat koordinasi yang diadakan Polres Sekadau tentang Rekrutmen Polri tersebut.

Sementara Kadispora, Paulus Misi mengatakan pihaknya siap dan proaktif melakukan pembinaan dan pelatihan tak hanya terhadap para pelajar setingkat SMA, melainkan generasi muda di Kabupaten Sekadau termasuk yang tidak lolos CPNS namun memenuhi syarat Polri nantinya juga akan diarahkan dan diberi pembinaan menghadapi tes rekrutmen Polri.

Selanjutnya dilaksanakan penyampaian materi penerimaan dan pembinaan Rekrutmen Polri T.A 2019, serta sesi tanya jawab oleh Kabag Sumda Polres Sekadau AKP K. Purba dan Paur Lat Bag Sumda Polres Sekadau Bripka Sunaryono terhadap peserta rapat. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

43 mins ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

2 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

3 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

3 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

4 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

4 hours ago