Categories: Pontianak

Obor Asian Para Games 2018 Tiba di Kota Khatulistiwa

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji secara resmi menerima api obor Asian Para Games III 2018 yang diserahkan oleh rombongan Indonesia Asian Para Games 2018 Organizing Committee (INAPGOC), di Pendopo Gubernur Kalbar, Selasa malam (18/9/2018).

Baca: Tiba di Kota Khatulistiwa, Api Obor Asian Para Games 2018 ‘Nginap’ di Pendopo Gubernur Kalbar

Baca: Api Obor Asian Para Games 2018 Sambangi Kota Khatulistiwa

Baca: Terima Obor Asian Para Games 2018, Gubernur Sutarmidji: Istimewa

Sebelum tiba di Pontianak, api obor Asian Para Games ini telah melalui empat kota besar diantaranya Solo, Ternate, Makassar dan Denpasar.

Penyerahan api obor ini merupakan kelanjutan dari penyerahan di Denpasar yang selanjutnya diterbangkan ke Kota Khatulistiwa (Julukan Kota Pontianak).

Api obor Asian Para Games III 2018 saat ini sedang diinapkan di Pendopo Gubernur Kalbar, sebelum diarak menuju Alun-alun Kapuas pada keesokan harinya, Rabu (19/9/2018).

Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengucap syukur dan berterima kasih api obor Asian Para Games turut menyinggahi Pontianak. Midji juga menegaskan kesiapan Kalbar dalam menyambut torch relay atau pawai obor.

“Sudah siap, hari ini obor Asian Para Games telah berada di titik nol derajat Lintang Utara dan Lintang Selatan atau Garis Khatulistiwa. Artinya obor ini secara geografis telah menempuh perjalanan yang sangat luar biasa karena dua belahan bumi telah dilewati. Inilah istimewanya obor ini singgah di Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Istimewanya itu karena telah berada titik nol derajat dan itu tidak ada di tempat lain, adanya di Pontianak di Tugu Khatulistiwa,” tukasnya.

Selain itu, lanjut Midji, pawai obor ini juga sebagai bagian dari promosi wisata Kalbar khususnya di Pontianak.

“Ini juga wujud nyata sebagai bentuk keseriusan kita dalam memperhatikan penyandang disabilitas. Bahkan tahun ini kita juga memberikan ruang bagi mereka untuk mengikuti penerimaan PNS dan mereka akan bersaing antar mereka. Inilah wujud perhatian kita kepada penyandang disabilitas,” tukasnya.

Orang nomor satu di Kalbar ini juga berharap tiga Kalbar turut mewakili Indonesia mengikuti Asian Para Games III 2018 ini dapat menyumbangkan medali untuk Indonesia dan Pemerintah Provinsi Kalbar, ditegaskan Midji akan memberikan bonus.

“Tentu kita berharap mereka dapat menyumbangkan medali untuk Indonesia dan apabila mereka bisa menyumbangkan medali, Insya Allah kita akan berikan bonus dan untuk nominalnya nanti kita lihat,” tandasnya. Seperti diketahui, ada tiga atlet Kalbar yang turut mewakili Indonesia di Asian Para Games III 2018 ini diantaranya untuk ajang atletik, renang dan angkat berat. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

2 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

4 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

5 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

19 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago