Categories: Sekadau

Polisi Amankan Rangkaian Kegiatan Haornas ke-35 di Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Komunitas sepeda yang menamakan dirinya Gross (Group Goes Sekadau) menggelar balap sepeda individual race 30 kilometer dalam rangka peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-35 yang diikuti sekitar 20 peserta, Minggu pagi (9/9/2018).

Polres Sekadau dibackup Polsek Sekadau Hilir melakukan pengamanan dengan menempatkan personel pada rute yang dilalui, mulai dari terminal Lawang Kuari – komplek Pemkab Sekadau – dan finish di pasar Baru jalan Panglima Naga Sekadau.

Tema yang diusung pada event ini adalah ‘Udara Sekadau Bersih, Raga Sehat, Jiwa Kuat’. Budi Hamdani selaku Ketua Groos menjelaskan bahwa tema tersebut mengandung pesan moral, udara sangat bernilai bagi kehidupan manusia.

Udara yang bersih dapat tercipta dengan dukungan seluruh lapisan masyarakat, salah satunya dengan tidak membakar lahan dan hutan, yang bisa menimbulkan tercemarnya udara akibat asap hasil pembakaran.

Sementara Kasat Lantas Polres Sekadau, AKP Lalelan Sukur didampingi Kapolsek Sekadau Hilir, Iptu Topo Subroto mengimbau agar para peserta hati-hati dalam kegiatan. Perhatikan keselamatan pribadi, jangan sampai terjadi kecelakaan. Hal tersebut disampaikannya saat peserta berkumpul jelang start di terminal Lawang Kuari.

“Diharapkan peserta mengikuti kegiatan dengan tertib dan yang paling utama tidak mengganggu arus lalu lintas sekitarnya,” jelas Kasat Lantas.

Kegiatan dilanjutkan pembagian hadiah bagi para pemenang, serta pengundian kupon dengan hadiah dan door prize, secara umum pelaksanaan kegiatan berlangsung aman dan kondusif. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

5 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

5 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

5 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

8 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

8 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

8 hours ago