Categories: Sekadau

Mitsubishi Dumptruck Hantam Mitsubishi Tangki di Senuruk, Satu Supir Patah Tulang

KalbarOnline, Sekadau – Peristiwa kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di Jalan Merdeka Barat kilometer 4 Dusun Senuruk, Sekadau Hilir, Sekadau, Jum’at (7/9/2018).

Lakalantas melibatkan Mitsubishi dumptruck dengan Nomor Polisi (Nopol) KB 354 XX yang dikemudikan oleh Aldianus Natalis (29) versus Mitsubishi tangki Nopol KB 8850 EC yang dikemudikan oleh Merdianus (23).

Lakalantas ini menyebabkan pengemudi Mitsubishi dumptruck, Aldianus mengalami patah tulang dibagian paha dan betis kanan, sedangkan pengemudi Mitsubishi tangka, Merdianus (23) mengalami luka dibagian jidat.

Kapolres Sekadau melalui Kasat Lantas Polres Sekadau, AKP Laelan Sukur menerangkan berdasarkan keterangan saksi, mobil tangki yang dikemudikan oleh Merdianus saat itu dari arah Jalan Sanggau menuju Sekadau saat hujan lebat. Setiba di tempat kejadian, melaju dumptruck dengan kecepatan tinggi yang dikemudikan oleh Aldianus dari arah berlawanan.

“Mobil tangki berusaha menghindar ke kiri jalan hingga ke bahu jalan, dikarenakan jarak yang sudah dekat dan dengan kecepatan tinggi sehingga mobil dumptruck tersebut menghantam bagian depan sebelah kanan mobil tangki tersebut sehingga mengakibatkan mobil tangki terbalik dan penyok di bagian depan. Sedangkan mobil dumptruk rusak pada bagian kabin yang mengakibatkan supir dumptruck mengalami patah tulang pada bagian paha dan betis sebelah kanan,” tukasnya.

Mendapat laporan dari warga, Polisi kemudian ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban ke rumah sakit, mengamankan sejumlah barang butki dan meminta keterangan saksi-saksi serta melakukan olah TKP.

“Korban sudah kita evakuasi ke rumah sakit dan sudah kita lakukan olah TKP serta mengamankan barang bukti,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mendagri Imbau Kepala Daerah Lakukan Kerja Sama Pemberitaan dengan PWI, Demi Wujudkan Pilkada Damai 2024

KalbarOnline, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Muhammad Tito Karnavian menerbitkan Surat Edaran (SE)…

22 mins ago

Suami Ancam Jual Istri Hingga Melakukan Kekerasan Terhadap Anak dan Mertua

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang wanita berinisial RR (35 tahun) melaporkan suaminya AT (36 tahun)…

27 mins ago

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

7 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

7 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

7 hours ago