Categories: Sekadau

Dua Pekerja Diamankan Dalam Razia PETI Polsek Nanga Mahap

KalbarOnline, Sekadau – Larangan melakukan aktivitas pertambangan tanpa izin (PETI) terus digencarkan Polsek Nanga Mahap, Polres Sekadau. Namun, masih saja ada warga yang melakukan aktivitas penambangan illegal tersebut.

Seperti YND (19) dan NF (25) yang diamankan dalam razia PETI yang digelar Polsek Nanga Mahap bersama personil Koramil Nanga Mahap di Riam Pedara, Dusun Tanjung Melati, Desa Lembah Beringin, Nanga Mahap, Sekadau, Senin (20/8/2018) sore.

Suasana razia PETI yang dilakukan Polsek Nanga Mahap (Foto: Polres Sekadau)

Kapolsek Nanga Mahap, Ipda Robert Suryanto yang memimpin langsung razia tersebut menyebutkan bahwa kedua pelaku merupakan para pekerja PETI yang belum lama beroperasi.

Barang bukti yang diamankan dilokasi yakni 1 unit kompresor, 1 unit pom NS, 1 buah piring dulang dan barang bukti lainnya untuk operasional PETI.

Pelaku beserta barang bukti telah diamankan dan terbukti melanggar pasal 158 UURI No. 4 tahun 2009, tentang tindak pidana pertambangan tanpa ijin (PETI).

Selain mengamankan dua pekerja, Kapolsek menegaskan bahwa pihaknya juga telah mengantongi identitas pemilik modal dan peralatan PETI dan 3 pekerja lainnya yang saat itu melarikan diri.

“Semua akan diproses menunggu pengembangan kasus, terhadap kedua pekerja yang diamankan telah kita bawa ke rutan Mapolres Sekadau untuk dilakukan penahanan,” terang Kapolsek Nanga Mahap, Selasa (21/8/2018). (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

6 hours ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

6 hours ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

9 hours ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

9 hours ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

10 hours ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

10 hours ago