Categories: Landak

Hadiri Musrenbang Desa Binaan, Ini Pesan Bhabinkamtibmas Polse Menjalin

KalbarOnline, Landak – Guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif serta mendukung proses pembangunan dan mengawal dana desa binaannya, anggota Polsek Menjalin, Brigadir Oktavianto yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas menghadiri rapat musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) desa binaannya, terkait usulan rencana pembangunan yang berlangsung di kantor balai Desa Tempoak, Senin (13/8/2018).

Kegatan rapat Musyawarah tingkat Desa ini dihadiri Camat dan dipimpin langsung Kepala Desa Tempoak, petugas pendamping Desa, seluruh perangkat desa, para tokoh masyarakat dan pihak terkait guna membahas rencana usulan pembangunan fasilitas umum Desa Tempoak dengan menggunakan anggaran dana desa tahun 2019 yang diusulkan oleh masing-masing Kepala Dusun kepada Kepala Desa.

Baca: Divisi Humas Polri Gelar Workshop Penguatan Manajemen Media di Polda Kalbar

Baca: Sikapi Perkembangan Zaman Era Digital, Divisi Humas Polri Terus Perkuat Manajemen Media

“Rapat Musrenbang ini merupakan sarana atau media bagi masyarakat untuk menyampaikan usulan dan aspirasinya melalui tahapan dari tingkat desa ke tingkat kecamatan hingga ke tingkat kabupaten, dengan bertukar pikiran dan berdiskusi membahas tentang usulan pembangunan yang akan diprioritaskan pada anggaran dana desa tahun 2019 ini,” ujar Kepala Desa Tempoak, Damianus yang akrab disapa Pak Andri.

Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas, Brigpol Oktavianto menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada undangan yang hadir yaitu meminta warga untuk mendukung dan mengawasi anggaran dana desa dalam pelaksanaan program pembangunan fasilitas desa dan menghimbau kepada masyarakat untuk mendukung penyelenggaraan Asian Games 2018 dengan tidak membakar hutan dan lahan, serta menyampaikan program satgas saber pungli 2018, serta selalu menjaga kerukunan, toleransi dan menjaga situasi kamtibmas.

“Sehingga terciptanya situasi aman dan kondusif di lingkungan masyarakat. Kami ucapkan terima kasih juga atas berjalannya Pilgub Kalbar yang berjalan lancar dan sukses di Desa Tempoak,” tutur Okta.

“Dengan terselenggaranya rapat musyawarah desa tersebut diharapkan program pembangunan di Desa Tempoak dapat berjalan dengan baik, tepat sasaran dan dapat dirasakan masyarakat serta mencegah penyelewengan anggaran dana desa sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” pungkasnya.

Penulis : Oktavianto

Editor : Fai

Publish: KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Hasil Kurasi Terbaru, 12 Desa Wisata di Kalbar Masuk Nominasi 300 Besar ADWI 2024, Ini Daftarnya

KalbarOnline, Pontianak - Berdasarkan hasil kurasi terbaru dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI,…

46 mins ago

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

3 hours ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

3 hours ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

7 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

8 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

1 day ago